https://palpres.bacakoran.co/

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa Minta Gembok dan Seng di Pasar 16 Dibuka, Segera Panggil PT BCR

Pj Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa Msi menegaskan pihaknya segera memanggil pengelola Pasar 16 Ilir dari PT Bima Citra Realty (BCR)-Foto:kolase-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Pj Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa Msi menegaskan pihaknya segera memanggil pengelola Pasar 16 Ilir dari PT Bima Citra Realty (BCR).

Hal ini terkait dengan penutupan Pasar 16 Ilir yang dilakukan PT BCR sejak Jumat 8 Maret 2024.

"Kami akan rapat besok (Minggu, 10 Maret 2024) di Pemkot Palembang memanggil PT BCR ini," ujarnya.

Dewa menegaskan, dia meminta agar PT BCR segera membuka seng dan gembok di Pasar 16 segera dibuka.

BACA JUGA:Ini Alasan PT BCR Tutup Operasional Pasar 16 Ilir, Harga Kios untuk Sewa 25 Tahun

"Saya juga meminta harga sewa kios untuk benar-benar dikaji dan ada penurunan. Jangan sampai memberatkan pedagang," tegas Dewa.

Sebelumnya, Direktur PT BCR Widhi menjelaskan bahwa alasan penutupan operasional Pasar 16 Ilir ini, karena sejak Januari 2016 sertifikat seluruh kios di Pasar 16 Ilir sudah habis masa berlakunya.

"Para pemegang sertifikat tersebut hingga saat ini masih menguasai dan enggan untuk mengembalikan aset kios tersebut ke Pemerintah Kota Palembang dalam hal ini Perumda Pasar Palembang Jaya. Bahkan oknum-oknum tersebut masih menarik uang sewa kepada pedagang dengan prosedur yang tidak sah dan tidak masuk dalam pendapatan daerah. Namun yang terjadi saat ini berita yang beredar dipelintir seolah-olah BCR yang menzolimi," tegas Ari. 

Bayangkan saja, lanjut Ari, sejak tahun 2016 hingga sekarang, banyak oknum yang menarik uang sewa kios secara tidak sah dan tentunya melanggar hukum.

BACA JUGA:Gedung Pasar 16 Palembang Disegel! Ribuan Pedagang Tak Bisa Jualan, Ini Penyebabnya  

"Sangat banyak kerugian negara dan pemerintah yang dialami akibat praktik pungli ini. Mereka mengatakan sertifikat mereka masih berlaku namun faktanya sudah berakhir di 3 Januari 2016. Bahkan  pada putusan Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi sampai Mahkamah Agung sudah inchraht bahwa sertifikat kios sudah habis masa berlakunya. Kami ada data-datanya dan siap untuk kami laporkan ke pihak berwajib," ungkapnya.

Dalam hal ini BCR tidak ingin pihaknya bermasalah akibat praktik pungli yang dilakukan oleh oknum-oknum tersebut yang terus berlanjut. Karena itu, BCR untuk sementara memilih untuk tidak beroperasional dan lebih fokus melakukan revitalisasi pembangunan gedung. 

Ditambahkan bahwa PT BCR berkerjasama dengan Perumda Pasar untuk melakukan revitalisasi dan pengelolaan pasar 16 ilir selama 30 tahun dan saat ini telah terbit Sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) Pasar 16 ilir atas nama PT Bima Citra Realty"

"Nantinya setiap kios akan diterbitkan sertifikat atas nama pedagang dengan masa 25 tahun,"ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan