Kepala Balai Kekarantinaan Kesehatan Palembang Emmilya Rosa, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sumsel Win Hartan.
Direktur PT Swarna Dwipa selaku pengelola Asrama Haji Sumsel Rebo Iskandar Pohan, Kakankemenag Muba Muhammad Makki, serta sejumlah Kepala OPD Provinsi Sumsel dan Kabupaten Muba.
Dalam kata sambutannya, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni menyampaikan ucapan selamat datang kepada jemaah haji kloter 1 yang sudah sudah tiba kembali di tanah air.
Dia berharap, amal ibadah jemaah haji selama di Tanah Suci diterima Allah serta menjadi haji yang mabrur dan mabruroh.
BACA JUGA:Lepas 389 JCH Asal OKU Timur Kloter 11, Bupati Lanosin Doakan Jemaah jadi Haji Mabrur
“Semoga ibadah haji yang dilakukan bisa memperbaiki pribadi kita, meningkatkan amal ibadah kita, semakin mendekatkan kita kepada Allah,” sampainya.
Agus Fatoni juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha, semoga amal ibadah diterima, semoga bapak/ibu segera berkumpul dengan keluarga, selalu diberi kesehatan, panjang umur, rezeki, kekuatan, serta mendapatkan perlindungan Allah.
“Alhamdulillah bi ni’matillah, kloter 1 sehat wal afiat,” ujar Agus Fatoni.
Diketahui, tiba di Asrama Haji, para jemaah haji bakal mengikuti prosesi pelepasan di Aula Asrama Haji.
BACA JUGA:Cuaca Ekstrem di Madinah Buat Telapak Kaki Jemaah Haji Indonesia Melepuh, Suhu Capai 41 Derajat
BACA JUGA:Belom Bisa Berhaji Tahun Ini, Amalkan Puasa Ini Ganjarannya Gak Terduga Banget
Mereka akan menerima paspor, air zam-zam masing-masing lima liter, dan pengarahan dari bidang kesehatan terkait masa berlaku kesehatan.
Setelahnya, jemaah haji dapat langsung kembali ke daerah masing-masing.
Selama menunggu jemputan keluarga atau keberangkatan ke daerah, pihak Asrama Haji menyiapkan akomodasi berupa kamar kepada jemaah haji.