Kandungan buah pepaya, seperti papain dan chymopapain, dapat mendukung fungsi saluran cerna jika dikonsumsi dalam batas wajar.
Namun, konsumsi pepaya secara berlebihan justru dapat menyebabkan gangguan pencernaan, seperti diare, kram perut, atau sakit perut, khususnya pada orang-orang yang memiliki perut sensitif.
3. Membahayakan kesehatan kandungan
BACA JUGA:Olahraga Paling Mudah, Berapa Lama Durasi Jalan kaki yang Baik untuk Kesehatan?
BACA JUGA:7 Teh Penurun Berat Badan, Cocok Dijadikan untuk Diet Pelangsing!
Buah pepaya yang belum cukup matang memiliki kandungan lateks yang lebih tinggi yang tidak hanya memicu alergi, tetapi juga akan bekerja sebagai stimulan uterus.
Para wanita yang sedang hamil diimbau untuk menghindari konsumsi pepaya secara berlebihan, khususnya yang belum terlalu matang, karena bisa memicu kontraksi dan meningkatkan risiko komplikasi.
4. Sebabkan alergi pernapasan
Papain, enzim yang ada dalam pepaya bisa menjadi alergen yang kuat.
Konsumsi pepaya berlebihan dapat memicu berbagai gangguan pernapasan seperti sesak napas, bersin, asma, dan hidung tersumbat.
Jika memiliki gangguan pernapasan, seperti asma atau kondisi alergi apa pun sebaiknya pertimbangkan konsumsi pepaya muda yang mengadung banyak papain.
5. Memperlambat detak jantung
Diyakini bahwa orang dengan gangguan jantung harus menghindari konsumsi pepaya berlebihan.