Selain Pempek, 5 Oleh-oleh Khas Palembang Ini Bisa Diberikan ke Orang Terdekat!

Rabu 09 Apr 2025 - 13:41 WIB
Reporter : Monika Sari
Editor : Trisno Rusli
Selain Pempek, 5 Oleh-oleh Khas Palembang Ini Bisa Diberikan ke Orang Terdekat!

KORANPALPRES.COM - Pempek yang hadir dalam berbagai jenis lezat, dan cukonya yang pedas dan lezat tentu saja menjadi oleh-oleh pertama yang terlintas di pikiran saat kamu kembali ke Palembang, bukan?

Namun, Palembang bukan hanya sekadar pempek! Saat pulang kampung, kamu bisa membuat berbagai macam hidangan untuk diberikan sebagai oleh-oleh kepada tetangga, rekan kerja, atau keluarga. Apa saja itu? Yuk, intip!

1. Kue Delapan Jam

Kue khas Palembang ini terbuat dari campuran susu kental manis, gula pasir, dan telur bebek. Rasanya yang manis dan lembut menjadi keunggulan kue ini.

BACA JUGA:Toko Oleh-oleh di Pagaralam Ramai Pengunjung Luar Daerah, Perekonomian Bergairah

BACA JUGA:5 Kuliner Khas Palembang Paling Favorit untuk Dijadikan Oleh-oleh

Mengapa kue ini dinamakan "delapan jam"? Karena proses pengukusan kue ini bisa memakan waktu hingga delapan jam.

Selain itu, jika tidak mengikuti prosedur yang benar, kue ini tidak akan memiliki tekstur yang kenyal dan akan cepat hancur. Cara pembuatannya unik, bukan?

2. Lempok Durian

Kamu dapat memberikan lempok durian kepada teman atau anggota keluarga sebagai oleh-oleh khas Palembang jika mereka menyukai durian atau dodol.

BACA JUGA:5 Negara Terkenal dengan Oleh-Oleh Unik dan Populer di Dunia, Belilah Saat ke Sana!

BACA JUGA:Manfaatkan Momen Tahun Baru, Toko Oleh-oleh di Pagaralam Lakukan Hal Ini!

Secara alami, buah durian, gula, dan garam dicampur untuk membuat lempok durian, yang kemudian dimasak dengan api kecil sambil terus diaduk hingga mengental. Cara pembuatannya sama persis dengan dodol Betawi.

3. Kue Maksuba

Kue lapis khas Palembang, kue maksuba dibuat dengan gula, susu kental manis, telur bebek, dan margarin.

Kategori :