PAGARALAM. KORANPALPRES.COM - Pembenahan serius mulai dilaksanakan di vila dan hotel Wisata Besemah serta Vila MTQ menyambut long week end libur Isra’ Mi’raj dan cuti bersama imlek 2575.
Phak pengelola tampaknya cukup serius menggarap pembenahan dan reparasi beberapa bagian hotel.
Adi Mulyono, pengelola Vila dan Hotel MTQ mengatakan pembenahan ini perlu dilakukan mengingat libur isra mi’raj dan imlek ini cukup panjang.
"Kita bersiap menyambut cuti bersama imlek tahun ini dengan semangat. Kita optimistis Pagaralam tetap menjadi destinasi utama wisata di Sumatera Selatan," katanya.
BACA JUGA:Indonesia Raih Prestasi Gemilang, Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara Melebihi Target Tahun 2023
BACA JUGA:Tempat Wisata Baru: Camping Ground di Bukit Cogong Terasa Seperti Berada di Puncak Bogor
Sementara Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Brilian Aristopani mengatakan sudah banyak perubahan dalam vila dan hotel dilakukan untuk memperbaiki manajemen hotel.
"Vila dan hotel ini salah satu aset penunjang Pendapatan Asli Daerah (PAD). Karena itu pengelolaan oleh pihak ketiga dilakukan dengan harapan ada peningkatan pelayanan terhadap para wisatawan yang datang bertamu," katanya.
Ia menambahkan, dalam liburan panjang seperti cuti bersama imlek ini,wisatawan kemungkinan besar akan ramai.
“Sudah ada yang memesan dalam liburan ini," tegasnya.
BACA JUGA:5 Wisata Paling Meriah di China untuk Merayakan Imlek 2575, Seru Banget Loh!
BACA JUGA:Segera Dilaunching! Ini 7 Fasilitas Baru Standar Nasional di Destinasi Wisata Danau Aur Musi Rawas
Adi Mulyono, pengelola Vila MTQ menambahkan selain vila dan hotel yang merupakan kerja sama Pemkot dengan pengelola, Pihaknya sudah bersiap menerima para tamu.