https://palpres.bacakoran.co/

HUT Persit Ke-78, KCK Kodim 0405/Lahat Laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga, Berikut Penampakannya

Ketua KCK Persit Kodim 0405/Lahat, Novi Asis Kamaruddin dan pengurus, melakukan tabur bunga di makam pahlawan Puspa Bakti.--bernat

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Jelang peringatan HUT ke-78 Persatuan Istri (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK)  Cabang XVI, Kodim 0405/Lahat. 

Menyelenggarakan kegiatan Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Puspa Bakti, Kelurahan Bandar Agung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.

Upacara Ziarah dan Tabur Bunga berlangsung dengan khidmat, diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan.

Melakukan peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan oleh Ketua Persit KCK dan diakhiri dengan tabur bunga oleh para peserta upacara.

BACA JUGA:Sinergi TNI-Polri, Dandim 0432/Basel Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024

BACA JUGA:Satgas Yonif 200/BN Gelar Perlombaan Untuk Anak-anak di Eragayam

Ketua Persit KCK Cabang XVI, Kodim 0405/Lahat, Ny. Novi Asis Kamaruddin mengatakan, kegiatan ziarah.

Dan tabur bunga yang dilaksanakan ini bertujuan untuk memaknai peringatan HUT Persit KCK ke-78 tahun 2024.

"Kita lakukan secara sederhana saja, dengan berdoa dan menaburkan bunga kepada para arwah pahlawan, sangat baik dan diampuni segala dosa-dosanya," ucap dia.

Ia mengemukakan, pada HUT Persit Ke-78 ini, selaku istri prajurit senantiasa berkomitmen untuk selalu menghormati, dan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur.

BACA JUGA:Syukuran Kenaikan Pangkat Anggota Yonkav 5/DPC, Ini Pesan Danyonkav 5/DPC

BACA JUGA:Sambut Idul Fitri, Makorem 041/Gamas Ada Bazar Murah, Yuk Lihat

"Ketika mereka dalam membela dan mempertahanakan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," sebutnya kepada wartawan.

Selain itu, masih katanya, melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan contoh kepada generasi muda.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan