EduRank 2024, Inilah 25 Universitas Terbaik di Indonesia, Universitas Sriwijaya Ada di Nomor Berapa?
EduRank merilis daftar universitas terbaik di Indonesia di tahun 2024. Universitas Sriwijaya masuk daftar. Ada di nomor berapa?--
1. Universitas Indonesia
Universitas Indonesia didirikan pada tahun 1950.
BACA JUGA:Para Rektor Ini Guru Besar yang Tidak Mau Cantumkan Gelar di Dokumen Selain Urusan Akademik
BACA JUGA:Bukti Kualitas Pendidikan Meningkat! 6 PTKIN Raih Akreditasi Unggul, Kampus di Palembang Termasuk?
Universitas ini telah menerbitkan 53.903 karya ilmiah dan 207.063 kutipan yang diterima.
Profil penelitian mencakup berbagai bidang, termasuk Seni Liberal & Ilmu Sosial, Kedokteran, Biologi, Ilmu Lingkungan, Teknik, Kimia, Fisika, Ilmu Politik, Ilmu Komputer, dan Filsafat.
Universitas Indonesia menduduki peringkat pertama sebagai universitas terbaik di Indonesia tahun 2024.
Secara global, kampus ini berada di peringkat 531 dunia.
Dan masuk dalam TOP 50 untuk 198 topik penelitian.
Pemeringkatan Universitas Indonesia didasarkan pada 3 faktor: output penelitian (indeks EduRank memiliki 53.903 publikasi akademis dan 207.063 kutipan yang dikaitkan dengan universitas), reputasi non-akademis, dan dampak dari 193 alumni terkemuka.
2. Universitas Gadjah Mada
Kampus ini didirikan pada tahun 1949.
Universitas Gadjah Mada atau UGM merupakan universitas riset kelas dunia dengan 46.372 karya ilmiah yang diterbitkan dan 144.158 kutipan yang diterima.