https://palpres.bacakoran.co/

Tol Pertama di Jambi Tinggal Peresmian, Gerbang Tolnya Sudah Berdiri Megah, Ini Namanya

Tol pertama di Jambi tinggal peresmian. Gerbang tolnya sudah berdiri megah, ini namanya.--

Jalan Tol Bayung Lencir Tempino ini juga termasuk jalan utama atau backbone dari Jalan Tol Trans Sumatera.

 

Nama Gerbang Tol Jambi Sudah Ditetapkan

Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi, Ibnu Kurniawan mengatakan, gerbang tol di KM 17 sudah mulai dibangun untuk menuntaskan pekerjaan jalan tol Baleno Jambi. 

"Kerangka (gerbang exit tol) sudah terpasang, tinggal pasang batik-batiknya dan penyelesaian," ujarnya, Senin 12 Agustus 2024. 

Ia menyebutkan, gerbang tol pertama Jambi ini bernama "Gerbang Tol Sebapo", sesuai kesepakatan dengan Pemerintah Provinsi Jambi. 

"Sesuai kesepakatan gerbang Exit tol di KM 17 namanya Gerbang Tol Sebapo," jelasnya. 

Sebelumnya Ibnu sempat menyampaikan pembangunan Jalan tol Baleno Jambi seksi 3 sudah mencapai 93,36 persen. 

"Hampir mendekati 100 persen, kami optimis akhir Agustus ini selesai," ujarnya dikonfirmasi, Kamis 8 Agustus 2024 lalu. 

Ia menyebutkan pekerjaan pembangunan jalan tol Baleno Jambi seksi 3 di lapangan saat ini tinggal finishing saja. 

"Saat ini pekerjaan di lapangan banyak finishing yang kecil-kecil seperti penanaman pohon, pemasangan solid sodding di daerah timbunan, pemagan barrier, marka hingga tiang listrik," sebutnya. 

Selain itu, pihaknya juga menuntaskan pemasangan geofoam di Jalan Tol Baleno Jambi. 

Inovasi ini merupakan satu-satunya yang diterapkan pada Jalan Tol Trans Sumatera. 

Untuk diketahui, jalan tol seksi tiga Bayung Lencir- Tempino ini memiliki panjang 33 kilometer. 

Jalan tol Baleno ini menghubungkan dua provinsi, yakni Jambi dan Sumatera Selatan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan