https://palpres.bacakoran.co/

Wow! Ada Gladi Bersih di Mapolda Sumsel, Ada Acara Apa?

Polda Sumsel melaksanakan Gladi Bersih Upacara Peringatan Haornas Ke-41 di Lapangan Upacara Gedung Utama Mapolda Sumsel, Jumat 6 September 2024.--Bidhumas Polda Sumsel

Pelaksanaan acara akan tersebar di beberapa wilayah, dengan Aceh mencakup Banda Aceh, Aceh Besar, Sabang, Pidie, Aceh Utara, Aceh Timur, Bener Meriah, Aceh Tengah, Aceh Barat, dan Aceh Tenggara. 

Sementara itu, di Sumatera Utara, acara akan dilaksanakan di Medan, Deli Serdang, Karo, Binjai, Langkat, Serdang Bedagai, Pematang Siantar, Simalungun, Toba, dan Samosir.

BACA JUGA:Wow! Ada Seminar Kesehatan Mental Remaja, Jenderal dari Polda Sumsel Ini Membukanya

BACA JUGA:PJU Polda Sumsel Melayat Kediaman Almarhumah Isri Personel Penmas Bidhumas Polda Sumsel, Siapakah Dia?

Selain cabang olahraga utama, juga akan ada pertandingan cabang olahraga ekshibisi, termasuk Ice Skating, Padel, Teqball, Floorball, Pickleball, IBCA MMA-Mixed Martial Arts, Bola Tangan Pantai, Horseback Archery, Bermotor-Mini 4WD, Lari Trail, dan Skateboard.

Setiap 9 September, Indonesia memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas). Ditahun 2024 ini, merupakan peringatan Haornas ke 41.

Kasubbid PID AKBP Suparlan, SH, M Si mengatakan Tujuan Haornas sendiri, adalah untuk meningkatkan rasa sportivitas di Tanah Air. Peringatan ini juga menjadi wujud kepedulian pemerintah terhadap pentingnya pendidikan olahraga bagi masyarakat.

Untuk lebih mengetahui apa Haornas dan bagaimana sejarahnya. Berikut ulasan singkat terkait sejarah Haornas.

BACA JUGA:Wah! Jenderal Bintang 2 Ini Jemput Kedatangan Kalemdiklat Polri di Palembang

BACA JUGA:Begini Cara Polwan Polda Sumsel Menginspirasi Transformasi Ekonomi Inklusif dan Berkelanjutan

Penetapan Haornas ini berdasarkan tanggal penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) pertama di Stadion Sriwedari, Solo 9 -12 September 1948.

Selepas PON pertama, prestasi Indonesia di bidang olahraga terus meningkat. Itulah yang melatarbelakangi dilahirkannya Keppres No. 67 tahun 1985 tentang Hari Olah Raga Nasional.

Peringatan Haornas ke 4I tahun 2024 ini, sejalan dengan Logo dan Tema Haornas 41 Tahun 2024 ini yakni "Ayo Berolahraga Bersatu Kita juara".

Yang artinya Peringatan Hari Olahraga Nasional XLI tahun 2024 diharapkan dapat menjadi Momentum untuk bersama-sama berkomitmen mewujudkan partisipasi masyarakat.

BACA JUGA:Dengan Wajah Serius, Kapolda Sumsel Buka Taklimat Awal Wasrik Irwil I Itwasum Polri Tahap II

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan