https://palpres.bacakoran.co/

Luar Biasa! Bakal Ada Defile Pasukan dan Alutsista TNI, Kodam II Sriwijaya Gelar Gladi Bersih

Dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI tahun 2024, TNI di jajaran Kodam II Sriwijaya menggelar defile atau parade alat utama sistem senjata (Alutsista) dalam gladi bersih di depan Makodam II Sriwijaya.--Pendam II Sriwijaya

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI tahun 2024, TNI di jajaran Kodam II Sriwijaya menggelar defile atau parade alat utama sistem senjata (Alutsista) dalam gladi bersih di depan Makodam II Sriwijaya.

Yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Ilir Timur (IT) I Km 2,5 Palembang, Kamis 3 Oktober 2024.

Gladi bersih defile yang disaksikan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika dan PJU Kodam II Sriwijaya, Lanal dan Lanud Palembang.

Ini dilakukan untuk memastikan semua rangkaian acara puncak HUT TNI yang akan digelar pada Sabtu 5 Oktober 2024 nanti berjalan dengan lancar. 

BACA JUGA:Dansatgas TMMD Ke-122 Kodim Lahat dan Pj Bupati Empat Lawang Cek Kesehatan, Ini Hasilnya

BACA JUGA:Dansatgas TMMD ke-122 Kodim Lahat Serahkan Ratusan Bibit Buahan, Ini Pintanya

Dalam Gladi defile ini tidak hanya melibatkan Alutsista dan personel Gabungan TNI (Kodam II Sriwijaya, Lanal dan Lanud  SMH)  tetapi juga melibatkan Korps Wanita TNI, PNS, mahasiswa dan organisasi kemasyarakatan.

Demikian disampaikan Kapendam II Sriwijaya Kolonel Inf Drs Paiman M.I.P, dalam rilisnya Palembang, Kamis 3 Oktober 2024.

Dijelaskan Kapendam bahwa defile yang dilaksanakan setelah Upacara Parade HUT TNI menampilkan mulai dari lambang-lambang satuan.

Kemudian disusul dengan defile pasukan yang melibatkan 5 Satuan Setingkat Batalyon (SSY) yakni SSY 1  yang terdiri dari 1 SSK (Satuan Setingkat Kompi) Pamen, Pama, Bintara dan Tamtama,  dan 1 SSK Gabungan Kowad, Kowal dan Wara. 

BACA JUGA:Dansatgas Bersama Pj Bupati Empat Lawang Diserbu Kepsek dan Dewan Guru SMAN 1 Talang Padang, Apa yang Terjadi?

BACA JUGA:SIAP NDAN! Perangi Kasus Stunting Dansatgas TMMD Ke-122 Kodim Lahat Berikan Ini kepada Warga, Apa Saja Itu

“Untuk SSY 2  meliputi 1 SSK Polisi Militer Gabungan (AD, AL dan AU), Lanal dan Lanud SMH Palembang dan 1 SSK Yonif 200 Bhakti Negara. Untuk SSY 3 meliputi 1 SSK Yon Armed 15/105 C dan 1 SSK dari Yonkav 5 Dwipangga Ceta," jelas Kapendam.

Selanjutnya masih kata  Kapendam, SSY 4, terdiri dari 1 SSK Gab (Arhanud, Zipur dan Kikav) dan 1 SSK PNS, kemudian  SSY 5 meliputi 1 SSK Mahasiswa 1 SSK Ormas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan