https://palpres.bacakoran.co/

Timnas Indonesia U-20 Pakai Jersey Baru di Piala Asia U-20 2025? Indra Sjafri Bilang Begini

Timnas Indonesia U-20 pakai jersey baru di Piala Asia U-20 2025? Ini kata Indra Sjafri.-Instagram/@erspo.official-

KORANPALPRES.COM – Erspo sudah merilis jersey baru kandang dan tandang untuk Timnas Indonesia seluruh kelompok umur pada beberapa hari lalu. 

Apakah Timnas Indonesia U-20 akan mengenakan jersey baru tersebut saat tampil di Piala Asia U-20 2025?

Timnas Indonesia akan mengikuti Piala Asia U-20 2025 di Shenzhen, China, mulai 12 Februari mendatang.

Namun Indra Sjafri, pelatih Timnas Indonesia U-20, belum dapat memastikan apakah timnya akan mengenakan seragam baru saat bertanding di Piala Asia U-20 2025 atau tetap menggunakan seragam yang lama. 

BACA JUGA:Hamdan Hamedan Bocorkan Ada Pemain Timnas Indonesia yang Dapat Pujian Agen Pemain Top Eropa, Siapa?

BACA JUGA:Bocoran Harga Jersey Terbaru Timnas Indonesia, Termurah Rp199.000

"Saya belum cek coba nanti, saya cek ke kitman apa sudah pakai jersey baru. Namun, nanti pasti dirilis sama PSSI," kata Indra Sjafri saat ditemui di Stadion Madya, GBK, Jakarta, Rabu 5 Februari 2025.

Peluncuran jersey baru Timnas Indonesia buatan Erspo membuat gempar media sosial. 

Warganet sudah tidak sabar melihat Skuad Garuda memakai seragam anyar tersebut.

Jersey baru Timnas Indonesia berwarna merah untuk laga kandang dan putih untuk partai tandang. 

BACA JUGA:Daftar Skuad Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia U-20 2025, Hanya 3 Pemain Abroad

BACA JUGA:Ole Romeny Sebentar Lagi Bisa Bela Timnas Indonesia, Ini Harapan Erick Thohir

Ada kemungkinan Timnas Indonesia U-20 akan menjadi yang pertama memakai jersey baru.

Adapun Timnas U-20 masih mengenakan jersey training lama dalam lanjutan Pemusatan Latihan (TC) di Stadion Madya, Jakarta, Rabu 5 Februari 2025. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan