https://palpres.bacakoran.co/

Pj Gubernur Elen Setiadi Ajak Mahasiswa PKL Politeknik Statistika STIS Berwisata dan Icip-Icip Kuliner Sumsel

Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi (tiga dari kanan) menghadiri pembukaan PKL LXIV Politeknik Statistika STIS di Griya Agung Palembang.--Humas Pemprov Sumsel for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi secara resmi membuka Praktek Kerja Lapangan (PKL) LXIV Politeknik Statistika Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS).

Pembukaan PKL yang diikuti ratusan mahasiswa dari perguruan tinggi kedinasan di bawah naungan Badan Pusat Statistik (BPS) ini berlangsung di Griya Agung Palembang, Selasa 11 Februari 2025.

Dalam arahannya, Pj Gubernur Elen Setiadi menuturkan, Pemprov Sumsel bersama kabupaten/kota yang akan menjadi tempat PKL menyambut baik dan senang akan kegiatan tersebut.  

Di mana sambung Elen Setiadi, PKL ini menambah pengalaman dan bagaimana menerapkan ilmu di lapangan.

BACA JUGA:Diskon Tarif Listrik Dorong Deflasi di Palembang, BPS Catat Penurunan Harga yang Signifikan

BACA JUGA:Pj Gubernur Elen Setiadi Akui Betapa Urgennya Data BPS Saat Ambil Kebijakan dan Strategi Pemerintahan

"Kami berharap yang ikut PKL ini dapat mengikuti rangkaian PKL dengan sebaik-baiknya dan silakan menikmati destinasi wisata dan cicip kuliner lokal di Sumsel," imbaunya.

Masih di kesempatan yang sama, Elen mengapresiasi Kepala BPS Sumsel yang telah memberikan data-data yang baik dalam menjalankan program pemerintahan di Provinsi Sumsel. 

Di masa mendatang, Elen mengharapkan agar BPS terus mengeluarkan data yang lebih update dan realistis sehingga kebijakan yang disiapkan untuk masyarakat bisa lebih tajam, fokus dan tepat sasaran. 

"Cukuplah data-data yang disajikan oleh BPS menjadi acuan kami untuk menjalakan program agar tepat sasaran bagi masyarakat," tukasnya.

BACA JUGA:Pj Gubernur Elen Setiadi dan Kepala Kanwil BPN Sumsel Sepakati Kerja Sama Pertanahan, ini Tujuannya!

BACA JUGA:Pj Gubernur Elen Setiadi Minta Pemda Se-Sumsel Sinergi Sukseskan Program Pengentasan Kemiskinan

Sementara itu, Kepala BPS Provinsi Sumsel, Moh Wahyu Yulianto mengingatkan, PKL yang bakal dilaksanakan selama 10 hari ke depan bukan hanya sebagai media belajar dan menimba pengalaman bekerja.

Melainkan pula bahwa para peserta PKL masing-masing berkesempatan mengenal Sumsel lebih dekat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan