https://palpres.bacakoran.co/

Terima Aduan AMPCB, Komisi IV DPRD Kota Palembang Gercep Sidak Makam Pangeran Kramo Jayo

AMPCB beserta zuriat dan kuasa hukum Pangeran Kramo Jayo berfoto bersama jajaran Komisi IV DPRD Palembang usai pertemuan membahas upaya penyelamatan Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo.--dokumentasi

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Kota Palembang bakal melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo, Selasa 25 Februari 2025.

Pangeran Kramo Jayo merupakan penguasa terakhir Kesultanan Palembang Darussalam yang wafat tahun 1862 dalam usia 70 tahun.

Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo sendiri berada di Jalan Lematang, Lorong Kambing, Kelurahan 15 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) I, Palembang.

Langkah cepat Komisi IV DPRD Kota Palembang melakukan sidak ke Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo menyusul pengaduan Aliansi Masyarakat Peduli Cagar Budaya (AMPCB).

BACA JUGA:Warning Perusak Makam Penguasa Terakhir Kesultanan Palembang, AMPCB Bakal Tempuh Jalur Hukum

BACA JUGA:Geruduk Gua Jepang Terbengkalai di Palembang, AMPCB Sentil Perhatian Pemerintah

Dalam sidak tersebut, Komisi IV DPRD Kota Palembang bakal menggandeng instansi terkait dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Palembang.

Diketahui, AMPCB bersama zuriat dan kuasa hukum Pangeran Kramo Jayo, budayawan dan sejarawan kota Palembang resmi mengadukan pengerusakan Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo ke Komisi IV DPRD Palembang, Senin 24 Februari 2025.

Rencana sidak sendiri berdasarkan surat DPRD Kota Palembang bernomor 005/427/DPRD/2025 yang ditandatangani Ketua DPRD Kota Palembang Ali Subri.

Kepada awak media, Ketua Komisi IV DPRD Kota Palembang Budi Mulya mengungkapkan, kondisi Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo saat ini dalam penguasaan pihak Acit Chandra.

BACA JUGA:Kinerjanya Dikritik AMPCB, Ini Reaksi Ketua TACB Kota Palembang

BACA JUGA:Menjadi Perempuan Inspiratif Bidang Budaya 2024, Anggota Kobar 9 ini Bikin Sultan Palembang Bangga

Bahkan kondisi terkini lokasi Kompleks Pemakaman tersebut telah dilakukan penimbunan-penimbunan.

“Penimbunan ini akan menghilangkan Kompleks Pemakaman Pangeran Kramo Jayo, nanti kita akan tinjau langsung kondisi terkini di lokasi tersebut,” tutur Budi Mulya usai pertemuan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan