https://palpres.bacakoran.co/

Bantuan Paket Nasi dari Donatur Rumah Zakat Bikin Bahagia Warga Terdampak Banjir di Musi Rawas Utara

Penyaluran bantuan paket nasi Rumah Zakat diberikan kepada masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara.--rumah zakat for koranpalpres.com

MURATARA, KORANPALPRES.COM – Hampir semua desa di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terdampak banjir di hari kelima Ramadan, atau Rabu 5 Maret 2025.

Banjir yang datang setiap tahun itu kembali melanda kabupaten termuda di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). 

Bencana banjir ini timbul usai curah hujan tinggi dalam beberapa hari belakangan, yang mengakibatkan air Sungai Rawas meluap. 

Bencana banjir sudah berlangsung sejak 5 hari yang lalu, sampai saat ini debit air masih terus naik. 

BACA JUGA:Rumah Zakat Punya Strategi Jitu Mendukung Terwujudnya Kemerdekaan Palestina

BACA JUGA:Rumah Zakat Apresiasi Anak Yatim Penghafal Alquran, ini Buktinya!

Mengetahui banyaknya warga Musi Rawas Utara yang terdampak banjir, Rumah Zakat bergerak cepat menyalurkan bantuan kemanusiaan.

Beberapa relawan Rumah Zakat diturunkan untuk memberikan bantuan pemberian nasi kotak.

Nasi kotak ini sendiri berisi menu lengkap bergizi yakni sayur-sayuran, buah-buahan dan lauk lainnya sebanyak 250 pax. 

Penyaluran ini diberikan kepada masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara.

BACA JUGA:Gandeng Rumah Zakat, Sekolah Islam Cendikia Faiha Salurkan Bantuan ke Palestina, ini Donasi Terkumpul!

BACA JUGA:Ratusan Anak Padati Gramedia World, Ternyata 2 Kegiatan Rumah Zakat ini yang Bikin Rame!

Salah satunya di Desa Lawang Agung dan Desa Lubuk Rumbai, Kecamatan Rupit. 

Sejatinya bantuan paket nasi bergizi ini sebetulnya ingin sekali diberikan bukan hanya ke 2 desa tersebut. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan