https://palpres.bacakoran.co/

Gercep! Polisi Salurkan Bantuan pada Warga Terdampak Banjir di Lubuk Keliat Ogan Ilir

Gercep! Polisi Salurkan Bantuan pada Warga Terdampak Banjir di Lubuk Keliat Ogan Ilir.-koranpalpres.com-

OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM- Gerak cepat atau gercep dilakukan pihak Polisi terhadap warga terdampak banjir di Kecamatan Lubuk Keliat, Kabupaten Ogan Ilir.

Menyikapi banjir yang melanda ini, Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo, langsung memerintahkan Kapolsek Tanjung Batu untuk segera menyalurkan bantuan kepada warga terdampak.

Merespons arahan tersebut, Polsek Tanjung Batu bergerak cepat menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kapolsek Tanjung Batu IPTU Dr. Syaparudin Akso, S.H., bersama personel dan Bhabinkamtibmas turun langsung ke lapangan untuk memastikan bantuan tersalurkan dengan baik.

BACA JUGA:Diduga Guru Silat di Ponpes Ogan Ilir Cabuli Santrinya, Ini Kronologinya

BACA JUGA:Jelang Berbuka Puasa, Satresnarkoba Polres Ogan Ilir Bagi-Bagi Takjil Gratis Kepada Masyarakat

"Kami telah mendistribusikan sembako dan kebutuhan darurat lainnya kepada warga terdampak banjir," papar Kapolsek, Minggu 16 Maret 2025.

"Langkah ini kami lakukan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab Polsek Tanjung Batu dalam membantu masyarakat yang sedang mengalami musibah," katanya.

Selain menyalurkan bantuan, Polsek Tanjung Batu juga berkoordinasi dengan BPBD dan pemerintah desa guna memastikan proses evakuasi bagi warga yang berada di daerah dengan risiko tinggi.

Hingga saat ini, petugas masih melakukan pemantauan intensif di beberapa titik terdampak untuk mengantisipasi kemungkinan naiknya debit air.

BACA JUGA:Banjir Melanda Warga Lubuk Keliat Ogan Ilir, 50 Warga Terdampak

BACA JUGA:Rapat Masalah HGU di Ogan Ilir, Ternyata Ada Sosok Kajari Yang Ikut Hadir

Kapolsek mengimbau warga agar tetap waspada, mengikuti arahan petugas di lapangan, serta segera mengungsi jika kondisi semakin memburuk.

"Kami siap siaga 24 jam untuk membantu masyarakat. Jika ada warga yang membutuhkan bantuan lebih lanjut, silakan segera melapor kepada petugas," tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan