https://palpres.bacakoran.co/

Sudah Berhasil Daftar TKDN, Apakah iPhone 16 Series Bisa Dijual di Indonesia?

Apple dikabarkan telah lolos daftar TKDN dan bisa segera menjual iPhone 16 Series di Indonesia-apple-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Berbulan-bulan negosiasi dengan pemerintah Indonesia, akhirnya Apple berhasil mendaftarkan iPhone 16 Series di situs TKDN Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Masing-masing produk besutan Apple tersebut adalah iPhone yang berkode A3287, A3290, A3293, A3296 dan A3409, sudah muncul di situs resmi TKDN.

A3287 Adalah kode untuk iPhone 16 dan A3290 untuk iPhone 16 Plus. Kemudian A3293 untuk iPhone 16 Pro dan A3296 untuk iPhone 16 Pro Max, serta A4309 untuk iPhone termurah iPhone 16e.

Kemunculan kelimanya tersebut tentu saja menjadi kabar gembira bagi para Apple Fanboy yang sudah menanti kehadiran iPhone 16 Series sejak September tahun lalu.

BACA JUGA: Apple Belum Serius dan Terkesan Meremehkan, iPhone 16 Tetap Tidak Bisa Masuk Indonesia

BACA JUGA:5 Rekomendasi Smartwatch Terbaik sebagai Alternatif Apple Watch, Mulai dari Rp1 Jutaan!

Kelima perangkat tersebut sudah mengantongi nilai TKDN sebesar 40 persen. Tetapi,akankah iPhone 16 Series segera meluncur dan dijual di Indonesia?

Eit, tunggu dulu! Masih ada satu syarat lagi yang harus dipenuhi Apple agar bisa jualan iPhone 16, 16 Plus, 16 Pro, 16 Pro Max, dan 16e di Indonesia.

Kelimanya harus mendapatkan sertifikat Postel dari Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Barulah setelah itu, kelimanya bisa dijual secara resmi di tanah air.

Kudunya sih tak butuh waktu lama buat Apple untuk segera jualan iPhone barunya di Indonesia. Terlebih, mereka telah menaruh komitmen investasi senilai USD1 miliar atau Rp16 triliun.

BACA JUGA:5 Smartwatch Terbaik Tahun 2024, Dari Apple hingga Xiaomi!

BACA JUGA:Apple Masih Berupaya Jualan iPhone 16 di Indonesia, Pemerintah Bergeming

Seperti diketahui, belum lama ini pihak Apple sudah menyatakan bahwa mereka siap membawa iPhone 16 series dan iPhone 16e ke Indonesia berkat kesiapan investasi yang  akan mereka jalankan.

“Kami senang dapat memperluas investasi kami di Indonesia. Dan tidak sabar untuk membawa seluruh produk inovatif Apple, termasuk rangkaian iPhone 16, serta iPhone 16e yang terbaru, kepada konsumen kami di sini,” kata perwakilan Apple.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan