Tamu Sangat Spesial Dari Cirebon Datang Hanya Untuk Bertemu Kapolrestabes Palembang, Siapa Dia?
Tamu sangat spesial secara khusus datang ke Palembang hanya untuk bertemu dengan Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono--Kurniawan/Koranpalpres.Com
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Tamu sangat spesial secara khusus datang ke Palembang hanya untuk bertemu dengan Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, Jumat 2 Mei 2025.
Bahkan membuatnya sangat kaget, dimana diketahui bahwa orang yang dating tersebut merupakan teman lamanya.
Usut punya usat orang tersebut berasal dari Kesultanan Cirebon atau keraton Kanoman, yang diketahui Sultan Muhammad Saladin.
Hanya dengan naik sepeda motor ia dari Cirebon ke Palembang, Sultan Muhammad Saladin bersama Istri datang ke Palembang bertemu Kapolrestabes Palembang.
BACA JUGA:Ratusan Personel Polrestabes Palembang Bakal Kawal Pengamanan di Peringatan May Day, Ini Jumlahnya
BACA JUGA:Satreskrim Polrestabes Palembang Tangkap Seorang Wanita Warga Ogan Ilir, Kasus Apa?
Membutuhkan waktu sekitar 2 hari dari Cirebon ke Palembang Sultan Muhammad Saladin bersama istri tiba di Palembang dengan melakukan perjalanan setidaknya 800 Km.
"Saya benar-benar kaget dan ini merupakan suatu kehormatan tersendiri bagi saya, dimana Sultan Muhammad Saladin dan istri datang ke Palembang dengan menggunakan motor hanya untuk bertemu dengan saya," ujar Kapolrestabes Palembang.
Hal ini pun sangat positif yang tidak lain mempererat hubungan silaturahmi yang telah terjalin dengan Sultan Muhammad Saladin.
Sementara, Sultan M Saladin mengatakan, berangkat dari Keraton Kanoman, ia bersama istri melakukan touring naik sepeda motor dari Cirebon ke Palembang dengan Jarak tempuh 800 Km selama dua hari.
BACA JUGA:Polrestabes Palembang Tangkap Raja Curanmor 100 TKP, Ini Wajahnya
BACA JUGA:Kunjungan Presiden RI, Polrestabes Palembang Terjunkan Ratusan Personel, Berapa?
"Kita ke Palembang tidak lain untuk bersilaturahmi dengan sahabat saya bapak Kapolrestabes Palembang," terangnya.
Sultan Muhammad Saladin menerangkan, bahwa memang menjadi hobby melakukan touring bersama istri dengan menggunakan sepeda motor.