Mau Terhindar Dari Insomnia? Lakukan 4 Tips Olahraga Malam Ini Dijamin Tidur Nyenyak! Bye bye Insomnia
Menjaga kesehatan tubuh memang memerlukan olahraga agar terhindari dari kebiasaan insomnia-Foto:freepik-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Menjaga kesehatan tubuh memang memerlukan olahraga agar terhindari dari kebiasaan insomnia.
Seringkali insomnia mengganggu karena kewajiban sehari-hari seperti bekerja pagi dan bersiap untuk pulang ke rumah hanya pada sore atau malam hari.
Kamu punya waktu untuk berolahraga saat pulang kerja, misalnya gym, jogging, main bulutangkis, lari di Stadion GBK, dan lain sebagainya pada malam hari.
Untuk menjaga kesehatan tubuh secara umum, olahraga harus menjadi bagian dari rutinitas Anda.
BACA JUGA:Waspada, Ini 4 Penyebab Terkena Insomnia, Nomor 2 Sudah Menjadi Kebiasaan!
Aktivitas fisik semacam ini membantu menurunkan tingkat stres, menjaga kesehatan jantung, dan mempercepat metabolisme tubuh.
Alternatif bagi orang-orang dengan jadwal padat yang tidak dapat melakukan sesi olahraga di pagi hari adalah dengan berolahraga di malam hari.
Namun, penting untuk memahami beberapa saran tentang aktivitas malam hari yang aman untuk menghindari efek negatif insomnia, yang dapat merugikan kesehatan Anda.
Nasihat penting apa yang perlu Anda ketahui? Perhatikan penjelasannya!
BACA JUGA:Apakah Anda Sulit Tidur Atau Insomnia? Cek Penyebab Dan Cara Mencegahnya
Sintesis melatonin mungkin terhambat ketika Anda memiliki tingkat kortisol yang tinggi dan pencahayaan yang kuat di sekitar Anda di gym pada malam hari.
Sebenarnya hormon ini mendorong tidur nyenyak di malam hari.
Jenis olahraga yang dimainkan adalah hal pertama yang perlu dipertimbangkan.
Jika Anda berolahraga di malam hari, usahakan untuk menghindari aktivitas berat tiga jam sebelum tidur.