Aksi Heroik Prajurit Kodim 0416/Bute Selamatkan Lansia Terjebak Banjir

Aksi heroik ditunjukan personel Babinsa Kelurahan Sungai Pinang RT 10, RW Kecamatan Bungo Dani, Kabupaten Bungo, Serma Rudi Tasgunarto ini rela basah kuyup menerjang banjir demi membantu evakuasi Lansia, warga binaannya.--Pendam II/Swj

JAMBI, KORANPALPRES.COM - Aksi heroik kembali ditunjukan personel TNI AD, kali ini ditunjukan oleh Babinsa Kelurahan Sungai Pinang RT 10, RW Kecamatan Bungo Dani, Kabupaten Bungo.

Dia adalah Serma Rudi Tasgunarto, Anggota Koramil 06/Muara Bungo Kodim 0416/Bute ini rela basah kuyup menerjang banjir demi membantu evakuasi Lansia, warga binaannya, Jumat 22 Desember 2023.

Hujan deras yang mengguyur wilayah Bungo beberapa hari terakhir telah menyebabkan terjadinya banjir, tak terkecuali wilayah kelurahan Sungai Pinang RT 10 RW Kecamatan Bungo Dani Kabupaten Bungo.

Dandim 0416/Bute, Letnan Kolonel Inf Arief Widyanto SE M Han memberikan keterangan banjir sudah mulai terjadi pada pagi hari ini Jumat.

BACA JUGA:Prajurit Yonif 143/TWEJ Menerima Buku Saku Netralitas TNI

BACA JUGA:Tingkatkan Toleransi Beragama, Kodim 0421/LS gelar Bhakti Sosial di gereja Desa Sabah balau

Yang menyebabkan beberapa Desa di Kecamatan Bungo Dani, Kabupaten Bungo mengalami banjir akibat meluapnya sungai karena intensitas hujan yang tinggi. Ketinggian banjir rata-rata mencapai 30 centimeter hingga 1 meter.

"Melihat bencana alam yang dialami oleh warga binaannya, Babinsa Serma Rudi Tasgunarto tak ingin berpangku tangan, ia langsung terjun ke lapangan dan rela basah kuyup menerjang banjir demi membantu warga desa binaannya," ucap Dandim

Satu persatu rumah warga ia sisir untuk memastikan bahwa pemilik rumah telah mengungsi ke tempat yang lebih aman. 

"Selain mengevakuasi warga ia juga membantu seorang nenek dan mengevakuasi barang-barang berharga milik warga untuk dibawa ke tempat yang aman," pungkasnya.

BACA JUGA:Kodim 0429/Lamtim Libatkan Puluhan Personel Laksanakan Pam Nataru

BACA JUGA:Satgas Yonif 200/BN Adakan Lomba Menyanyi Untuk Menyambut Natal

Sebelumnya, untuk memastikan dan mengetahui kondisi warga yang terdampak banjir. Danramil 01/Rantau Pandan Kodim 0416/Bute Kapten Inf Syaiful Anwar perintahkan Babinsa di jajarannya.

Untuk memantau dan membantu warganya yang terdampak Banjir. Hal ini dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Rantau Pandan Serka Irwantoni, Sertu Andi Iskandar dan Kopda Rahman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan