Strategi DPW PKS Sumsel Menangkan Pemilu 2024, Optimis Rebut 1 Kursi Legislatif di Dapil 5
DPW PKS Sumsel memiliki strategi kolaborasi dalam memenangkan Pemilu 2024 dan optimis merebut 1 kursi legislatif di Dapil 5--
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Sumsel terus melancarkan strategi pemenangan pada Pemilihan Legislatif (Pileg), salah satunya di Daerah Pemilihan (Dapil) 5.
DPW PKS Sumsel sudah memberikan arahan kepada semua calon legislatif (Caleg) untuk turun ke masyarakat.
Tujuannya agar para calon legislatif ini bisa menyerap masyarakat di daerah pemilihan, termasuk Dapil 5 yang meliputi Kabupaten Ogan Komering Ulu dan OKU Selatan.
Ketua DPW PKS Sumsel, Muhammad Toha, mengaku optimis bisa meraih minimal 1 kursi DPRD Sumsel di Dapil 5.
BACA JUGA:Suarakan Aspirasi Masyarakat Ketua DPC PPP Lahat dan Caleg Dapil 7 Tatap Muka, Ini yang Disampaikan
"Kami optimis bakal meraih 1 kursi di dapil 5, semua caleg bergerak di dapil ini," kata Muhammad Toha, Rabu 24 Januari 2024.
Strategi para caleg dari PKS Sumsel untuk turun di dapil masing-masing sebagai wujud kolaborasi calon legislatif.
"Insyaallah kolaborasi Caleg Kabupaten kota, Provinsi, DPR RI dan bisa berdampak pada pasangan AMIN, kita akan meraih kursi," kata Toha.
Dengan strategi ini, sambung M Toha, suara yang diraih oleh PKS Sumsel akan lebih banyak banyak dibanding Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 lalu.
BACA JUGA:Alamak! Demi Biaya Kampanye Rp300 Juta Caleg di Bondowoso Ini Nekat Jual Ginjal
BACA JUGA:Caleg DPRD Ogan Ilir yang Meninggal di Tol Palindra, Ini Kecepatan Berkendaranya
Sementara itu, Caleg DPRD Sumsel Nomor Urut 7 Dapil 5, Sapriadi Syamsudin berkeyakinan yang sama.
Dia berkeyakinan bahwa PKS akan meraih 1 kursi dengan meratanya pergerakan Caleg DPRD Sumsel.