Kopkar Patra Pertamina Plaju Targetkan Status Koperasi Sehat, Catat Laba Rp11 Miliar
Kopkar Patra Pertamina Plaju Targetkan Status Koperasi Sehat, Catat Laba Rp11 Miliar-Pertamina-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM- Koperasi Karyawan (Kopkar) Patra Refinery Unit III Plaju berhasil membukukan laba sebelum pajak sebesar Rp11.234.479.815 pada tahun buku 2023.
Hal itu diumumkan pada momen Rapat Anggota Tahunan (RAT) Kopkar Patra yang diselenggarakan di Gedung Ogan, Kamis 14 Maret 2024.
Capaian ini melebihi target yang ditetapkan sebesar 176%, menjadi bukti dari kerja keras dan dedikasi bersama.
“Laporan ini menandai komitmen dan tanggung jawab kami kepada seluruh anggota, yang memperlihatkan usaha dan pencapaian kami sepanjang tahun,” ujar Ketua Kopkar Patra, Haryani.
BACA JUGA:Sambut Ramadan 1445 H, Komitmen Pertamina Pastikan Penyaluran Energi Tercukupi
BACA JUGA:Usai Pemeliharaan, Kilang Pertamina Plaju Tingkatkan Standar Kualitas dan Keandalan
Menurut Haryani, keuntungan selama 2023 tidak terlepas dari komitmen, kinerja yang dikerjakan secara kolaboratif dan harmonis, serta didukung perusahaan.
“Kami bertekad untuk menggunakan Laporan Pertanggungjawaban ini sebagai tolak ukur untuk masa depan, dengan tujuan akhir meningkatkan profitabilitas kami dan meningkatkan kesejahteraan seluruh anggota kami,” lanjutnya.
Haryani pun berterimakasih kepada semua pihak yang telah turut serta dalam kesuksesan Kopkar Patra selama 2023 lalu.
“Kepada anggota kami, tim manajemen, badan pengawas, Dewan Pengawas Syariah, dan General Manager, telah memberikan dukungan dan bimbingan yang tidak tergoyahkan sepanjang perjalanan kami.
BACA JUGA:Pertamina Kembali Hadirkan Program Promo Terbesar, MyPertamina Tebar Hadiah 2024
BACA JUGA:Puncak Bulan K3 Nasional, Komitmen Pertamina Zona 4 dalam Mengukir Produksi Aman dan Berkelanjutan
Ia juga berterima kasih kepada Manajemen Refinery Unit III atas kerjasama dan peluang yang telah diberikan.
Apresiasi Dari Dinas Koperasi & UMKM