PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Untuk yang kedua kalinya Deni Victoria SH MSi mendapatkan penghargaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumsel.
Hal ini dikarenakan Ketua Partai Demokrat kota Prabumulih yang meraih suara terbanyak di pemilihan legislatif kota Prabumulih sangat peduli kepada wartawan dan kemajuan organiasi PWI.
Kali ini Deni Victoria SH MSi dinobatkan penghargaan dari PWI Sumsel masuk kategori Tokoh Pemuda Peduli Pers. Deni Victoria SH MSi ketika diwawancarai awak media mengucapkan rasa terima kasih atas anugrah penghargaan yang diberikan kepadanya.
Tak lupa Deni Victoria juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Kuyung Kurnaidi ST sebagai Ketua PWI Sumsel Periode 2024-2029.
BACA JUGA:Pererat Silaturahmi Dengan PWI, Danrem: Informasi Dapat Menghancurkan Atau Membantu
"Saya sampaikan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya kepada PWI Sumsel atas anugerah ini. Semoga dibawah kepengurusan yang baru PWI Sumsel semakin maju dan berkembang sebagai organisasi pers yang dapat mewujudkan pers profesional dan bermartabat. Bertambah solid serta semakin mampu mengaktualisasikan diri sebagai yang terbaik," katanya kemarin.
“Selamat atas pelantikan kepengurusan PWI Sumsel Periode 2024-2029, semoga bisa terus berkarya dalam membangun Sumsel,” tambahnya.
Sementara, Kurnaidi ST Ketua PWI Sumsel terpilih mengatakan, salah satu program yang akan rutin dilaksanakan ialah Uji Kompetensi Wartawan.
“Tujuannya untuk membentuk seorang wartawan yang berkompeten dan menjadi profesional dalam menjalankan tugas kita harus rutin melaksanakan UKW, “terang Kuyung Kur dalam sambutannya.
BACA JUGA:Kapolda Sumsel Terima Penghargaan Polri Peduli Pers Dari PWI Sumsel
Diketahui, kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumatera Selatan periode 2024-2029 yang dinahkodai Kurnaidi ST resmi dilantik oleh Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun, Senin 25 Maret 2024 .
Acara yang berlangsung di Griya Agung, Palembang tersebut dihadiri oleh Pj Gubernur Sumsel, DR Drs Agus Fatoni MSi dan sejumlah tokoh masyarakat.
Selain pelantikan kepengurusan PWI dalam giat tersebut juga dilakukan pelantikan pada kepengurusan Dewan Kehormatan PWI Sumsel, yang diketahui H Ocktap Riady SH, juga Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia Sumsel yang diketuai oleh Helmawati.
Pada kesempatan itu, PWI Sumsel juga memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh yang dinilai peduli terhadap profesi wartawan.
BACA JUGA:Agus Fatoni Dukung PWI Sumsel: Tingkatkan Eksistensi dan Kontribusi Positif