PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Ada pemandangan yang cukup menarik, yang mana, Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP Msi didampingi beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), berkumpul di depan rumah dinas (Rumdin) sembari memberikan sesuatu kepada warga.
Rupanya, beliau dibilang suci ramadan 1445 Hijriah ini, berbagi paket sembako kepada masyarakat, khususnya mereka secara ekonomi kurang beruntung dan telah menunggu kedatangannya.
Tampak Pj Bupati Lahat menyerahkan bantuan beras, kepada para pemulung yang mendorong gerobak melintas di depan rumah dinas, menjelang berbuka puasa.
"Ada sedikit rezeki untuk warga yang saya perhatikan, selalu duduk di seputaran rumdin terutama mereka membawa gerobak ataupun pemulung," imbaunya, Kamis 4 April 2024.
BACA JUGA:Pererat Sinergitas, Polres dan Kodim 0405/Lahat Gelar Apel Bersama, Ini Pesan dari Kapolres
BACA JUGA:HUT Persit Ke-78, KCK Kodim 0405/Lahat Laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga, Berikut Penampakannya
Tentu saja, sambung dia, dibulan yang penuh berkah inilah momentum untuk terus berlomba-lomba berbuat kebaikan kepada sesama.
"Dan kegiatan ini memang rutin dikerjakan setiap bulan puasa. Selain membantu meringankan beban mereka, tentunya meminta ridho Allah SWT paling utama," terang dirinya.
Selain itu, masih katanya, menunjukkan kepedulian dan kehadiran langsung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat dalam membantu masyarakat, terutama di saat-saat yang membutuhkan seperti bulan puasa.
"Sekarang inilah yang bisa kita bantu berikan, karena mereka juga hamba Allah memerlukan bantuan uluran tangan, daripada berbuat yang tidak-tidak," papar Muhammad Farid.
BACA JUGA:Sebelas Dua Belas Seperti Rawon, Ini Cara Memasak Pindang Tetel Kuliner Khas Pekalongan
BACA JUGA:SAH, Pj Bupati Lahat Ambil Sumpah 1.435 PPPK, Ini Pesan Disampaikannya
Langkah-langkah seperti ini, lanjut dia, memberikan contoh yang baik, tentang pentingnya empati dan solidaritas dalam menjaga kesejahteraan bersama.
"Dengan turun langsung ke lapangan, setidaknya memperlihatkan komitmen untuk mendukung masyarakat di tingkat terdepan, serta memperkuat hubungan erat antara pemerintah dan rakyat," tandas dia.
Senada, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Lahat, M Gufran D SE MM menuturkan, pihaknya sangat mengapresiasi sekali, terhadap tindakan yang dilakukan Pj Bupati.