BACA JUGA:8 Oleh-Oleh Khas Palembang Kekinian, Murah dan Awet
4. Mie Ayam Veteran
Mie ayam ini buka pada malam hari.
Merupakan salah satu destinasi kuliner favorit muda mudi Palembang.
Hanya sekedar untuk mengganjal lapar, atau untuk menghabiskan waktu berdua dengan pacar.
Harganya yang murah meriah, tetapi dengan rasa yang mantap menjadikan makanan ini legendaris.
BACA JUGA:Resep Pempek Lenggang, Kuliner Khas Palembang yang Enak dan Lezat
BACA JUGA:9 Makanan Khas Palembang Bisa Jadi Pilihan Oleh-Oleh Buat Keluarga di Rumah
5. Martabak HAR
Salah satu kuliner lezat di Palembang yang kerap diburu saat berwisata kuliner di Bumi Sriwijaya ini adalah Martabak Har.
Berdiri sejak 1947, ciri khas dari martabak satu ini adalah siraman saus kari dengan rempah yang gurih dan lezat.
Dengan harga yang cukup terjangkau, wisata kuliner Martabak HAR bisa ditemukan dengan mudah karena ada cukup banyak cabang restoran ini di kota Palembang.
6. Bakmi Aloi
Berlokasi di Jalan Dempo Luar No.410 A, 15 Ilir, Bakmi Aloi adalah tujuan wisata kuliner Palembang paling pas untuk pecinta bakmi.
Tak hanya bakmi yang kenyal dan kuah yang gurih, Bakmi Aloi juga menawarkan berbagai topping yang bisa kamu pilih untuk melengkapi sajian Bakmi favoritmu!