“Kami berkomitmen untuk memberikan pendidikan terbaik dan menjaga talenta terbaik yang telah tersaring," jelasnya.
BACA JUGA:Dorong UMKM Sukses di Pasar Global, PLN Beri Pelatihan Ekspor, Ini Buktinya!
BACA JUGA:Keberhasilan Transformasi PLN Menjadi Benchmark Perusahaan Internasional
Setiap tahun, setidaknya 250 orang akan mendapatkan tiket ikatan kerja, sandwich program, program magang untuk seluruh wilayah Indonesia, guest lecture, student exchange dan masih banyak program lainnya.
"Ini adalah fasilitas yang kami berikan untuk mengembangkan talenta-talenta terbaik bangsa Indonesia," kata Iwa.
Para mahasiswa yang tergabung dalam program ikatan kerja ini nantinya akan menjalani tes lebih lanjut.
Jika dinyatakan lolos dalam tes tersebut, para peserta akan langsung bergabung dengan PLN Group. Selain terus meningkatkan kualitas SDM, program ini juga membuka peluang karir yang menjanjikan bagi para mahasiswa di industri ketenagalistrikan.