https://palpres.bacakoran.co/

6 Tempat Bukber Enak dan Instagramable di Palembang, Akhir Ramadan Makin Berkesan!

Deretan tempat bukber yang enak dan instagramable di Palembang ini yang bisa rekomendasi jika ada rencana untuk buka bersama di akhir Ramadan--Sumber: Instagram/@dsyrhy

KORANPALPRES.COM - Jika kamu memiliki rencana bukber di akhir Ramadan ini, berikut ini ada tempat buka bersama yang enak dan instagramable di Palembang.

Palembang sendiri merupakan salah satu kota besar di Indonesia yang memiliki cukup banyak kafe dan restoran yang cocok dijadikan tempat berkumpul bersama keluarga, teman, atau rekan kerja.

Lokasi ini juga bisa menjadi tempat berbuka puasa bersama. Tak hanya menawarkan tempat yang nyaman, sejumlah kafe dan restoran di Palembang juga menyediakan paket berbuka puasa.

Berikut rekomendasi tempat bukber di Palembang, enak dan bagus serta instagramable:

BACA JUGA:Jadwal Imsak dan Buka Puasa di 17 Kabupaten Kota di Sumsel Hari Ini, Ahad 7 April 2024

1. Equatore Rooftop Café

Bukber di rooftop café menawarkan pengalaman khas dan menawan selain santapan lezat.

Momen bukber khas keluarga Anda akan semakin terasa saat kamu menikmati makan malam lezat sambil menikmati pemandangan langit malam yang menakjubkan.

Pemandangan menakjubkan dari Equatore Rooftop Cafe menambah nilai lebih pada setiap menit yang dihabiskan di sana.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Parfum Isi Ulang Pria yang Disukai Wanita 2024, Sudah Coba?

2. Pondok kelapa Palembang

Bagi mereka yang menyukai makanan laut, Pondok Kelapo adalah atraksi utama di Palembang.

Dengan banyaknya pilihan menu, mulai dari ikan bakar, sotong goreng, udang, kepiting, hingga cumi, restoran ini memastikan semua anggota keluarga bisa menyantap makanan favoritnya.

Pondok Kelapo terus menyediakan makanan enak dengan harga terjangkau untuk semua anggaran.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan