Wah! Tim Gabungan Ini Menangkap Pengedar Meresahkan
Tim gabungan Polres OKI Bersama Ditresnarkoba Polda Sumsel menangkap pengedar Narkoba meresahkan masyarakat.--Bidhumas Polda Sumsel
"Alhamdulillah jerih payah anggota membuahkan hasil, kita berhasil mengamankan pelaku," terang Kapolres OKI. Barang bukti yang berhasil diamankan berupa satu bilah sajam, 8 bong, 2 timbangan, Hp merek vivo berikut SIM cardmya.
Kemudian 2 kantong kecil paket sabu, 42 biji pirek, 5 biji korek api, 1 buah box untuk memecah Narkoba dan accu kecil.
BACA JUGA:Gara-gara Tabung Gas, Seorang Pemuda di Palembang Diamankan Unit Ranmor Polrestabes
BACA JUGA:Pasal TV, Satu Unit Rumah di Jakabaring Palembang Nyaris Jadi Arang
Selanjutnya pelaku dibawa ke Polres OKI. Kemudian tim berkoordinasi dengan Kasat Narkoba Polres OKI AKP Biladi Ostin untuk dilakukan pemeriksaan/dimintai keterangan lebih lanjut.
"Kami menghimbau kepada masyarakat OKI, ayo kita jauhi narkoba, sayangi diri anda dan keluarga. Ingat, banyak korban generasi muda dan munculnya kejahatan baru yang disebabkan oleh narkoba," ajak Kapolres.
Sebelumnya, masih maraknya judi online yang mengakibatkan banyak menyebabkan dampak negatif dan bahkan menyebabkan tindakan kejahatan.
Untuk itu Kapolres OKI mengecek sejumlah personel Polres OKI handphone-nya dicek satu persatu guna meningkatkan disiplin anggota dan mengantisipasi judi online.
BACA JUGA:Waduh! Video Berdurasi 15 Detik Tersebar di WhatsApp Bikin Nafas Berhenti
BACA JUGA:Waduh! Aksi Kurang Terpuji Dilakukan Dua Remaja Perempuan di Taman Danau OPI, Berikut Penjelasannya
Cek handphone personel Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk dilakukan secara mendadak, Selasa 11 Juni 2024. Kegiatan dilakukan di halaman depan gedung Mang Pedeka Polres OKI.
Dihadiri Waka Polres OKI, Kompol Faisal Pangihutan Manalu SIk, Kabag, Kasat, Kasi dan Perwira beserta Kasi Propam Polres OKI, AKP Waliyo dengan melibatkan personel Sipropam Polres OKI.
Kapolres OKI mengatakan, kegiatan pengecekan handphone para personel ini adalah sebagai penegakan ketertiban dan disiplin.
"Pengecekan handphone personel ini bukan sekedar pengecekan biasa tetapi untuk melihat adapah ada anggota yang menggunakan aplikasi judi online atau tidak," jelas Kapolres, didampingi Kasi Humas, Iptu Hendi Yusrian.
BACA JUGA:Gara-gara Masalah Ini, Seorang Ibu di Palembang Laporkan Ayuk Kandungnya Sendiri Ke Polisi