Gerakan Berkurban Secara Serentak Se-Sumsel, Ini Dampak Mengejutkan untuk Masjid Agung Palembang

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni dan Ketua Yayasan Masjid Agung Palembang Kgs Abdul Rozak meninjau Sapi kurban dalam rangkaian Gerakan Berkurban Secara Serentak Se-Sumsel yang dibuka di Masjid Agung Palembang.--Humas Pemprov Sumsel for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Realisasi Gerakan Berkurban Secara Serentak se-Sumatera Selatan (Sumsel) menimbulkan dampak positif di tengah masyarakat kita.

Salah satunya Masjid Sultan Mahmud Badaruddin Jayo Wikramo atau yang dikenal dengan Masjid Agung Palembang serta masyarakat sekitarnya.

Demikian diakui Ketua Umum Pengurus Yayasan Masjid Agung Palembang, Kgs H Abdul Rozak di sela pelaksanaan Salat Idul Adha dan penyembelihan hewan kurban di halaman Masjid Agung Palembang, Senin, 17 Juni 2024.

Dia mengapresiasi Gerakan Berkurban Secara Serentak Se-Sumsel yang dibuka langsung oleh Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni pada Ahad, 17 Juni 2024. 

BACA JUGA:Ratu Dewa Lepas Jabatan Penjabat Wali Kota Palembang, Siap Bertarung di Pilkada 2024, Ini Pesan Terakhirnya

BACA JUGA:Bupati OKU Timur Ikuti Gerakan Berkurban Serentak se-Sumatera Selatan Secara Virtual, Ini Pesannya

Gerakan Berkurban Secara Serentak Se-Sumsel tersebut menurut dia memberikan dampak dengan bertambahnya hewan kurban yang diterima oleh Pengurus Masjid Agung Palembang.

“Tentunya kami berharap agar kiranya program Gerakan Berkurban Secara Serentak Se-Sumsel tersebut dapat terlaksana kembali di tahun-tahun selanjutnya,” tutur Abdul Rozak.

Lebih lanjut dia menyampaikan pada Idul Adha tahun ini, Masjid Agung Palembang mendapatkan hewan kurban masing-masing 14 ekor Sapi dan 9 ekor Kambing yang bakal disembelih lalu dibagi-bagikan kepada masyarakat di sekitar Masjid.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan hewan kurban ini, insyaa Allah kami akan sembelih dengan baik dan selanjutnya disalurkan kepada keluarga yang berada di sekitar Masjid Agung Palembang,” tuturnya.

BACA JUGA:Gerakan Berkurban Serentak Se-Sumatera Selatan, Pemkab Muba Bagikan 32 Ekor Sapi ke Panti Asuhan hingga Lapas

BACA JUGA:Idul Adha 2024 Semakin Dekat, 2 Ponpes ini Buka Kesempatan Berkurban Sesuai Sunnah dan Pembagian Adil

Sementara itu, dalam kesempatan salat hari raya Idul Adha 2024 di Masjid Agung Palembang dihadiri Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni didampingi Pj Ketua TP PKK Sumsel AP Widyaningtyas.

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa bersama sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Sumsel dan Pemkot Palembang, serta beberapa tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan