Juarai BNI Indonesian Masters Presented by Tunas Niaga Energi 2023, Bhullar Ukir Sejarah di Asian Tour

Gaganjeet Bhullar (IND) sebagai Juara BNI Indonesian Masters Presented by Tunas Niaga Energi edisi ke-11 dan berhasil membawa pulang uang sebesar US$270.000.--humas

BACA JUGA:Makanan Khas dari Bali Nusra dan Maluku, Nomor 5 Bukan Jenis Tumbuh-tumbuhan Lho

Jonathan Wijono sebagai salah satu pegolf Indonesia berhasil menutup dengan hasil yang baik. Mengukir skor 67 (4-di bawah-par) tanpa membuat satu bogey pun. 

Pegolf berusia 22 tahun ini berhasil mengukir prestasi terbaik di turnamen profesional terbesar di Indonesia tersebut. 

Atas hasil itu, Jowi demikian Jonathan akrab disapa menyelesaikan 71 hole dengan skor total 275 (9-di bawah-par).

“Hari terakhir ini saya paling enjoy dan menikmati pertandingan, pastinya tetap perfect dan solid juga dalam bermain. Jadi bisa commit ke shots dan bisa score bogey free,” kata Jowi, yang menyandang status pro sejak 2021.

  BACA JUGA:Giat KRYD Polrestabes Palembang Jajaran, Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Sumsel Sampaikan Hasil Positif Ini

Ia lebih fokus kepada shot-nya hari ini. Belajar dari kemarin ada beberapa pukulan yang kurang sehingga ada miss-nya. Keberhasilan ini merupakan pencapaian tertinggi Jowi dalam 4 kali (2017 & 2019 sebagai amatir, 2022, dan 2023).

Keikutsertaannya di BNI Indonesian Masters Presented by Tunas Niaga Energi 2023. Hasil ini pun turut menjadi prestasi pertama yang diraih oleh Jowi sebagai profesional di Indonesian Masters.

“Saya nggak expect dengan hasilnya (4 hari ini). Saya hanya coba fokus pada pukulan saya setiap harinya. Namun, memang sebelum main saya lebih percaya diri bisa main bagus di turnamen kali ini,” tuturnya.

Sedangkan, Founder of Indonesian Masters & Chairman of Asian Tour, Jimmy Masrin, sangat gembira dengan penyelenggaraan turnamen BNI Indonesian Masters presented by Tunas Niaga Energi 2023.  

BACA JUGA:Berikan Kontribusi Dalam Kamtibmas, Kapolda Sumsel Sampaikan Pesan Menyentuh Ke Pengurus Senkom MP Sumsel

“Saya berterima kasih kepada para sponsor kami, terutama kepada Bapak Royke dari BNI dan Bapak Teddy Jubilant dari PT Tunas Niaga Energi," tambahnya. 

Sebagai Title Sponsor, PT Bank Negara Indonesia (BNI) turut mengungkapkan keberhasilan pelaksanaan turnamen BNI Indonesian Masters Presented by Tunas Niaga Energi tahun ini. 

Di tempat sama, Direktur Wholesale and International Banking BNI, Silvano Rumantir mengatakan, pihaknya dari BNI tentunya sangat bangga dan mengucapkan selamat atas terselenggaranya BNI Indonesian Masters Presented by Tunas Niaga Energi 2023 ini. 

"Kami senang melihat dari tahun ke tahun, standarnya selalu semakin baik, termasuk kualitas para pemainnya juga semakin baik," tuturnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan