Ada Tim Intelijen Kejari Banyuasin di Kantor KPU, Ada Apakah?
Tim Intelijen Kejari Banyuasin melaksanakan koordinasi ke KPU Kabupaten Banyuasin.--Humas Kejati Sumsel
BANYUASIN, KORANPALPRES.COM - Tim Intelijen Kejaksaan Negeri (Kejari) Banyuasin melaksanakan koordinasi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyuasin, Rabu 25 September 2024.
Hal ini terkait dengan Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
"Setelah dilakukan pengundian nomor urut dan deklarasi kampanye damai pada 23 September 2024, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Banyuasin telah menetapkan jadwal dan lokasi kampanye masing-masing pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin," ujar Kasi Intel Kejari Banyuasin, Didi Aditya Rustanto, S.H., M.H.
Selama Pelaksanaan Kampanye Rapat Umum Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyuasin Tahun 2024, peserta pemilihan dan petugas dilarang membawa atau menggunakan tanda gambar, simbol, panji, pataka.
BACA JUGA:Sinergikan Gender dalam Pembangunan, DPPPA Musi Banyuasin Wujudkan Keadilan dan Kesetaraan
BACA JUGA:Warga Diajak Manfaatkan Pekarangan Rumah dengan Toga atau Sayur Mayur
Dan/atau bendera yang bukan tanda gambar atau atribut dari peserta pemilu yang bersangkutan dan dilarang menggunakan kendaraan bermotor secara rombongan atau konvoi.
Dalam keberangkatan dan kepulangannya dilarang melanggar ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai lalu lintas.
Pelaksanaan Kampanye Rapat Umum dimulai pada Pukul 09.00 WIB dan berakhir paling lambat pukul 18.00 waktu setempat.
"Dengan adanya kegiatan koordinasi yang berkelanjutan, tim Intelijen Kejaksaan Negeri Banyuasin akan terus memantau dan berkoordinasi sehingga Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin dapat berjalan dengan aman dan lancer," tandasnya.
BACA JUGA:Pj Walikota Pagaralam Layak Jadi Smart City Tahun 2024 Ini
Sebelumnya, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Banyuasin yang diwakili oleh Didi Aditya Rustanto, S.H., M.H. menghadiri kegiatan Deklarasi Kampanye Damai untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin.
Yang bertempat di Halaman Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuasin pada pukul 15.00 WIB. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Pj Bupati Banyuasin Muhammad Farid, S.STP., M.Si.