Khasiat Teh Hijau, Bisa Turunkan Kadar Gula Darah, Pas Buat Penderita Diabetes
Khasiat teh hijau, bisa turunkan kadar gula darah, pas buat penderita diabetes. -Alodokter-
1. Teh hijau menurunkan risiko diabetes
Sebuah penelitian di Jepang menemukan bahwa mereka yang minum teh hijau memiliki risiko 42 persen lebih rendah terkena diabetes tipe 2.
BACA JUGA:9 Jenis Gula yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes
BACA JUGA:5 Buah Ini Aman Untuk Penderita Diabetes, No 3 Bisa Juga Buat Kecantikan
Departemen Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Sosial dan Lingkungan di Universitas Osaka yang melibatkan peserta dari 25 komunitas di seluruh Jepang selama periode 5 tahun menemukan bahwa, konsumsi teh hijau serta kopi, dikaitkan dengan penurunan risiko diabetes tipe 2.
2. Senyawa teh hijau dapat meningkatkan kewaspadaan
Kafein yang terdapat pada teh hijau dapat menghambat neurotransmitter yang disebut Adenosin, yang dapat meningkatkan aktivasi neuron serta dopamin dan norepinefrin.
Ini dapat meningkatkan fungsi otak, meningkatkan suasana hati, dan daya ingat, menurut sebuah studi tahun 2008 yang disponsori oleh Tea Council of UK.
Selain itu, teh hijau juga mengandung L-theanine, yang memiliki efek antikecemasan karena meningkatkan produksi dopamin dan gelombang alfa di otak.
Sebuah studi yang dilakukan oleh Unilever Food and Health Research Institute menemukan bahwa L-theanine dalam teh memiliki efek signifikan pada kondisi kewaspadaan atau gairah mental secara umum.
3. Bermanfaat untuk melawan TB
Sebuah studi baru yang dilakukan oleh para peneliti dari Nanyang Technological University (NTU) di Singapura, menemukan bahwa epigallocatechin gollate (EGCG), dapat menghambat pertumbuhan strain bakteri penyebab tuberkulosis.
Menurut penulis studi, hal itu terjadi dengan mengikatkan dirinya pada enzim yang menyediakan energi biologis untuk aktivitas seluler, yang pada gilirannya menyebabkan penurunan jumlah energi yang dimiliki bakteri untuk proses seluler yang vital bagi pertumbuhannya.
4. Menurunkan berat badan
Teh hijau diketahui dapat meningkatkan laju metabolisme sebagaimana dibuktikan oleh sebuah penelitian yang dilakukan oleh Departemen Biologi Manusia, Universitas Maastricht.