Namanya Terpatri di Prasasti Peresmian Penggunaan Kantor Walikota Palembang, Siapa Ir FC van Lier?

Sejarawan Dedi Irwanto mengungkap sosok Ir FC van Lier yang namanya terpatri di Prasasti Peresmian Penggunaan Kantor Ledeng (kini Kantor Walikota Palembang).--kolase koranpalpres.com
Van Lier memiliki ketertarikannya besar dalam berbagai bidang dengan kemampuan dan potensi besar cepat belajarnya.
Namun van Lier hidup kesepian di Hindia Belanda, sebab istrinya sakit-sakitan sejak menikah.
Dan puncaknya setelah dirawat dan berobat selama bertahun-tahun di Eropa, istrinya meninggal di tahun 1929.
Sehingga van Lier pulang ke Belanda dan menitipkan anak semata wayangnya diasuh oleh adiknya di Belanda.
Setelah kematian istrinya, di Maret 1930 Van Lier awalnya bekerja di Makassar.
Namun hanya satu bulan di Makassar, pada bulan Mei 1930 tiba-tiba atas kepercayaan Gubernur Jenderal diangkat sebagai Walikota Cirebon (1930-1932).
Selanjutnya, pada bulan Juli 1932, van Lier dipercaya menggantikan Nessel van Lissa sebagai Walikota Palembang.
Sehingga, nama van Lier terpatri pada peresmian penggunaan Kantor Walikota Palembang pada bulan Agustus 1932.
Walikota Palembang, Ir. F.C. van Lier (1932-1934)
Sebagai Walikota Palembang, van Lier memberikan segala kemampuannya untuk bekerja keras dengan bakat serba bisanya untuk berkontribusi bagi kemajuan Kota Palembang.
BACA JUGA:Ciri Bangsa yang Besar! Museum dr AK Gani Gelar Pameran Foto Pertempuran 5 Hari 5 Malam di Palembang
BACA JUGA:Ga Nyangka! Jumlah Kunjungan Wisatawan ke Museum Negeri Sumsel di Tahun 2024 Over Target