Pimpin Upacara Gabungan Terakhir Kali, Pj Wako Berpamitan pada ASN di Pemkot Pagaralam

Pj Wako dan istri ketika berpamitan pada Forkompimda Kota Pagaralam-Humas Protokol Pagaralam-
"Kami secara pribadi maupun lembaga, kami berterimakasih atas koordinasi dan kerjasamanya selama ini, antara lembaga eksekutif dan lembaga DPRD, kemudian kalau ada kesalahan ataupun kata-kata tindakan kami baik secara pribadi maupun secara kelembagaan mohon untuk dimaafkan," ungkap Waka I DPRD Hj. Dessy Siska.
Pj Walikota Pagar Alam Nelson Firdaus mengungkapkan terimakasih kepada seluruh jajaran FKPD Kota Pagar Alam beserta Pemkot Pagar Alam, karena telah berkenan menjalin kerjasama dan silaturahmi dengan baik selama masa jabatannya sebagai Pj Walikota Pagar Alam.
"Saya Nelson Firdaus dan istri mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh jajaran di Pemerintah Kota Pagar Alam, kepada Forkopimda, Kapolres, Kajari, Pabung dan DPRD, kami juga memohon maaf apabila ada kesalahan kata maupun perbuatan, semoga silaturahmi kita tetap terus terjaga," tukas dia.
BACA JUGA:Kenal Pamit Kapolda Sumsel, Ada sosok Danrem Gapo, Berikut Buktinya
BACA JUGA:Akhir Masa Jabatan Suami Ketua PKK Lahat Ini Berpamitan Dengan Masyarakat, Ini Pengabdiannya
Sebelum ini Pj Wako juga sudah menyatakan berpamitan di hadapan para awak media ketika menghadiri perayaan HUT PWI dan peringatan Hari Pers Nasional di Sekretariat PWI Kota Pagaralam pekan lalu.
Pj Wako menyatakan selama ini sinergisitas dengan para awak media di Kota Pagaralam selama ia menjabat cukup baik dan ia berharap ke depannya antara jurnalis dan pemerintah terus akan semakin baik.