https://palpres.bacakoran.co/

Meraih Keberkahan Ramadan, Jajaran Polres Bagikan Takjil

Kapolres Pagaralam membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas di depan SMAN 1 Pagaralam.-Humas Polres Pagaralam-

PAGARALAM, KORANPALPRES.COM – Jajaran Polres Pagaralam dalam bulan Ramadan ini melakukan giat aktivitas meraih keberkahan Ramadan. Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda bersama seluruh jajarannya dan duta lantas membagikan takjil kepada masyarakat maupun pengguna jalan di Jalan Raya di depan SMA Negeri 1 Pagar Alam Hal ini seiring dengan momentum bulan Ramadan.

Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Aras Genda mengatakan kegiatan bagi takjil gratis sebagai bentuk kepedulian dan empati kepada masyarakat. 

Terkhusus bagi pengguna jalan yang sedang menjalankan ibadah puasa. Sekaligus momentum edukasi keselamatan berlalu lintas bagi para pengendara. “Bagi takjil sebagai bentuk kepedulian kepada warga, khususnya Pagaralam,” jelasnya.

Menurutnya, terdapat ratusan bingkisan takjil dibagikan kepada masyarakat. Lewat momentum ini turut dijadikan sarana menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan baik antara kepolisian dengan masyarakat. Dengan pembagian takjil akan ada keberkahan bagi semua umat Islam yang menjalankan ibadah puasa.

BACA JUGA:Atas Info Warga, Dua Pengedar Sabu Dibekuk Satresnarkoba Polres Pagaralam

BACA JUGA:Laksanakan Giat Operasi Pekat Musi 2025, Polres Pagaralam Sisir Potensi Gangguan Keamanan dan Ketertiban

“Kita Polri hadir tengah masyarakat bukan untuk membuat warga tidak nyaman. Tetapi kita hadir untuk membuat warga nyaman dan tenang,” jelas Erwin Aras Genda.

Ia menambahkan, pada bulan puasa suasana di Kota Pagaralam cenderung lebih ramai dibandingkan hari-hari biasa. Terlebih pada saat sore hari, banyak masyarakat menghabiskan waktu ngabuburit atau mencari hidangan berbuka puasa.

Dalam pengamanan jalan raya yang ramai terutama saat asar menjelang maghrib jalanan di beberapa ruas jalan di Kota Pagaralam memang tergolong ramai.

Beberapa peristiwa lucu sering terlihat di jalanan, terutama ketika para pengendara yang kendaraannya tidak lengkap banyak berbalik arah karena takur dirazia.

BACA JUGA:Luar Biasa! Satres Narkoba Polrestabes Palembang Dapat Penghargaan Dari Walikota, Tentang Ungkap Kasus Apa?

BACA JUGA:Gandeng PT. AWI Bersama Perbankan, Polrestabes Palembang Siapkan 600 Rumah Subsidi, Ini Syaratnya

Kejadian itu juga terlihat  ketika pembagian takjil oleh Kapolres dan para personel polisi di jalan raya.

Seorang pengendara, mengaku sempat kaget dan takut untuk melintas. Awalnya, ia mengira akan terjaring razia kendaraan saat melintasi jalan tersebut. Justru dirinya mendapatkan takjil secara gratis yang dibagikan oleh aparat kepolisian.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan