27 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Australia dan Bahrain, Minus Emil Audero Cs

Daftar 27 pemain Timnas Indonesia untuk lawan Australia dan Bahrain, minus Emil Audero cs.-Instagram/@erspo.official-
KORANPALPRES.COM – PSSI resmi merilis daftar sementara 27 pemain Timnas Indonesia untuk melawan Australia dan Bahrain di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam daftar ini tidak ada nama ketiga pemain naturalisasi anyar, yakni Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy.
Pengumuman itu disampaikan melalui akun Instagram pribadi Erick Thohir pada Minggu, 9 Maret 2025.
"Provisional skuad Timnas Indonesia perdana dari coach Patrick Kluivert untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain," tulisnya.
BACA JUGA:Akibat Cedera, Kevin Diks Harus Absen Jelang Timnas Indonesia Vs Australia
BACA JUGA:Joey Pelupessy Ungkap Sosok yang Membuatnya Memilih Timnas Indonesia, Dia Adalah...
Erick mengatakan, daftar ini bersifat sementara.
Pihaknya masih menunggu Emil Audero Cs. yang sedang menjalani proses untuk menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Apabila ketiga pemain itu sudah resmi jadi WNI, maka ada 3 pemain yang bakal dicoret dalam daftar.
Skuad Garuda dijadwalkan akan bertandang ke Stadion Allianz, Sydney, untuk menghadapi tuan rumah Australia pada Kamis, 20 Maret 2025.
BACA JUGA:Eliano Reijnders Rayu Tristan Gooijer Gabung Timnas Indonesia
Selanjutnya, Indonesia akan menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa, 25 Maret 2025.
Garuda Calling kali ini sangat menarik.