PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Ada banyak hikmah mengenai datangnya malam Lailatul Qadar bagi umat Muslim.
Sebagaimana diketahui, Lailatul Qadar adalah malam turunnya ayat-ayat pertama Al-quran kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril.
Oleh karena itu, malam yang jatuh kedua puluh bulan Ramadan tersebut sangat istimewa. Sehingga, malam kedua puluh satu hingga akhir Ramadan tahun ini dapat terus meningkatkan Amalia Ramadan dan malam Lailatul Qadar.
Dikatakan lebih baik dari seribu bulan dapat maknai dengan terus meningkatkan beribadah qiyamullail serta membaca Al-quran dan Amal Sholeh lainnya.
BACA JUGA:Pakai Moge, Kapolres Pagaralam Pantau Persiapan Pos Pengamanan Lebaran
BACA JUGA:Kapolres Lahat dan Jajaran Patroli Masuk Gang Sempit dan Gardu Poskamling, Ini Penampakannya
"Karena Belum ada Jaminan kita bertemu Ramadan di tahun yang akan datang," ucap Karo SDM Polda Sumsel, Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo SIK M Si usai melaksanakan Shalat Tarawih dan Witir di masjid Al-Aman Komplek Pakri Palembang, Ahad 31 Maret 2024.
Kegiatan Sholat tarawih dan witir yang diimami sekaligus penceramah ustad Dedi Dores S Sos. Dalam ceramahnya ustad Dedi Dores menyebutkan, berdasarkan beberapa hadits, Lailatul Qadar akan jatuh pada malam-malam ganjil di 10 hari terakhir bulan Ramadan.
تَحَرَّوْا لَيْلَةَ الْقَدْرِ فِي الْوِتْرِ مِنْ الْعَشْرِ الْأَوَاخِرِ مِنْ رَمَضَانَ
Artinya: Rasul SAW berkata, Carilah lailatul qadar dalam malam ganjil dari sepuluh malam terakhir dari bulan Ramadan (HR Bukhari dan Muslim, dari Aisyah).
BACA JUGA:Wah Ada Pemeriksaan Senpi Personel, Ini Tujuan Kasie Propam Polres Muba Dalam Kegiatan Itu
BACA JUGA:Datangi SPBU di Kota Prabumulih, Ini Dilakukan Aparat Kepolisian dan Disperindag
Lanjut ustad Dedi Dores Dalam Hadist yang diriwayatkan Abu Hurairah Bahwasanya Nabi Muhammad SAW pernah menerangkan mengenai salah satu keistimewaan dan hikmah di malam Lailatul Qadar.
Nabi bersabda, "Barangsiapa yang bangun di malam lailatul qadar dengan iman dan harapan, maka Allah akan mengampuni dosanya yang telah lampau" (HR Bukhari Muslim).
Ustad Dedi menyebutkan diantara hikmah malam Lailatul Qadar yang pertama menjadi malam turunnya Al-quran seperti disinggung di awal.