Kevin Diks Bergabung, Nilai Pasar Timnas Indonesia Makin Mahal, Nomor 8 di Asia, Teratas di ASEAN

Minggu 13 Oct 2024 - 13:03 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

KORANPALPRES.COM – Nilai pasar timnas Indonesia akan semakin mahal dengan bakal bergabungnya Kevin Diks.

Saat ini Skuad Garuda bercokol di peringkat kedelapan di Asia sebagai skuad bernilai pasar termahal. 

Nilai pasar Timnas Indonesia di Asia mencapai 23,65 juta euro atau setara Rp411 miliar.

Kevin Diks, yang dihargai Transfermarkt 4 juta euro (Rp69,53 miliar), bakal menambah nilai pasar Timnas Indonesia menjadi 24,65 juta euro (Rp480,53 miliar).

BACA JUGA:Kevin Diks Datang, Inilah Prediksi Line-up Timnas Indonesia, Lini Belakang Semakin Garang

BACA JUGA:Kevin Diks Bergabung, Pemain Keturunan Incaran Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Sudah Komplet

Market value Timnas Indonesia hanya tertinggal dari Timnas Jepang yang berada di nomor satu Asia dengan 278 juta euro (Rp4,83 triliun).

Berada di urutan kedua Timnas Korea Selatan dengan nilai pasar 169,33 juta euro (Rp2,94 triliun).

Lalu Timnas Iran di urutan ketiga dengan 47,75 juta euro (Rp829,97 miliar).

 

Skuad Termahal di ASEAN

BACA JUGA:Kevin Diks Bergabung, Mees Hilgers Belum Goyah Sebagai Pemain Termahal di Timnas Indonesia

BACA JUGA:Profil Kevin Diks, Calon Pemain Timnas Indonesia, Kenyang Pengalaman di Liga Champions

Berikutnya ada Timnas Australia dengan nilai pasar 39,75 juta euro (Rp690,92 miliar), Timnas Uzbekistan 38,85 juta euro (Rp675,28 miliar), Timnas Uni Emirat Arab (UEA) 38,51 juta euro (Rp669,37 miliar), dan Timnas Arab Saudi 29.33 juta euro (Rp509,72 miliar).

Nilai pasar Timnas Indonesia lebih tinggi dibandingkan Timnas Qatar yang berada di peringkat kesembilan dengan 20,35 juta euro (Rp353,72 miliar) dan Timnas Yordania yang di posisi kesepuluh dengan 17 juta euro (Rp295,49 miliar). 

Di kawasan Asia Tenggara (ASEAN), Timnas Indonesia menjadi skuad termahal. 

Kategori :