KORANPALPRES.COM - Gelandang Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri ternyata masih menyimpan hasrat kembali berkarier di luar negeri.
Namun keinginan itu harus dipendam dulu, karena sang pemain masih terikat kontrak dengan Dewa United hingga 2026.
Egy mengawali karier sepak bola profesionalnya di level klub dengan bermain di luar Indonesia.
Kini, ia sedang bermain di Liga 1 bersama Dewa United.
BACA JUGA:Update Ranking FIFA Timnas Indonesia, Mendekati 100 Besar Dunia
BACA JUGA:3 Pemain Termuda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Nomor 1 Bomber Fenomenal
Namun, jika kesempatan abroad kembali datang, ia akan mempertimbangkan itu.
Egy adalah sosok pemain yang berbeda dari kebanyakan pemain di Indonesia pada umumnya.
Usai tampil cemerlang bersama timnas kelompok usia muda, pemain jebolan ASIOP dan SKO Ragunan itu langsung diboyong ke klub Polandia bernama Lechia Gdansk selama 2018-2021.
Klub itulah, yang menjadi klub profesional pertama Egy.
BACA JUGA:Hanya 3 Pemain Timnas Indonesia dari 33 Nama yang Punya Pengalaman Main di Piala AFF
Setelahnya, ia membela FK Senica di Slowakia selama 2021-2022.
Petualangan Egy di Eropa berlanjut ke klub Slowakia lainnya, Zlate Moravce selama 2022-2023.
Dan akhirnya, winger asal Asam Kumbang itu pulang ke Indonesia dan membela Dewa United sejak Januari 2023.