Pj Walikota Palembang Minta Sosok Patriot ini Dimunculkan pada Atraksi Drone Malam Tahun Baru, Coba Tebak!
Pj Walikota Palembang Cheka Virgowansyah (lima dari kanan, barisan paling atas) dan Sultan Palembang Darussalam SMB IV Jayo Wikramo RM Fauwaz Diradja bersama panitia, pengisi acara, tamu dan undangan pembukaan Peringatan Pertempuran 5 Hari 5 Malam di Pale--kesultanan palembang darussalam for koranpalpres.com
Dalam acara yang memasuki tahun keempat ini, tidak kurang dari 50 komunitas terlibat.
Yang juga menarik adalah biaya pelaksanaan peringatan P5H5M berasal dari swadaya dan swadana himpunan komunitas yang terlibat.
Selain itu juga ada pendanaan dari para donatur.
Vebri berharap kedepan kegiatan ini bisa semakin besar dengan melibatkan masyarakat, TNI, dan Pemerintah Daerah dan kegiatan ini tidak kalahnya dengan daerah-daerah lain.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan ini,” ucapnya.
Di akhir sambutannya, Vebri membacakan fragmen singkat dari Lettu A Rivai yang gugur dalam Pertempuran 5 Hari 5 Malam.