Safari Ramadan 1446 H, Bupati OKU Timur Beri Hadiah Umroh untuk Warga Beruntung

Safari Ramadan 1446 H, Bupati OKU Timur Beri Hadiah Umroh untuk Warga Beruntung--bacakoranpalpres
MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - Sapari Ramadhan Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin ST,MT,MM dan Wakil Bupati OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yudha, SH Bersama Jajaran Forkopimda Kabupaten OKU Timur Tahun 1446H/2025M.
Di Masjid KH Ismail hafiz, Desa Minanga Tengah, Kecamatan Semendawai Barat, Rabu (12/03/2025).
Bupati Enos dalam sambutannya menyampaikan hari ini adalah hari yang sangat istimewa karena pagi tadi kami berdua telah dikukuhkan dan diparipurnakan DPRD Kabupaten OKU Timur, saya dengan mas Yudha mendapat amanah memimpin kembali kabupaten OKU Timur yang kita cintai.
“Saya akan memberikan umroh kepada tuan rumah nanti bisa diundi oleh kepala desa, siapa yang beruntung dan berhak berangkat ke tanah suci,” katanya.
BACA JUGA:Bukan Safari Ramadan Biasa, Bantuan Bupati Muara Enim Bikin Sejuk Masjid Al Hijrah Desa Harapan Jaya
BACA JUGA:Safari Ramadan di Prabumulih, Gubernur Herman Deru Serukan Kaum Muslimin Perkuat 2 Hubungan ini
Sementara Eko Wibowo selaku Kepala Desa Minanga Tengah menyampaikan, dirinya ucapkan terimakasih kepada bapak bupati dan Wabup yang berkenan hadir dan melaksanakan buka puasa bersama dan sholat tarawih di masjid yang kita cintai ini.
“Semoga bapak bupati senantiasa Istiqomah dalam mengemban tugas diberi kelancaran melaksanakan visi dan misi OKU Timur lebih mulia jilid ll,”ujarnya.
Setelah menyampaikan sambutan selanjutnya bupati menyerahkan bantuan kepada para guru TPA, Penjaga makam, Mudin dan memberikan bantuan masjid KH. Ismail hafiz.
Ketua MUI Kabupaten OKU Timur KH Fuad Maskuri sebagai penceramah dalam tausyahnya menyampaikan, wajib bersyukur pada malam hari ini malam ke-13, karena dipertemukan dalam kegiatan sapari ramadhan, semoga kita semua mendapat barokah dan mahfirah dari Alloh SWT.
BACA JUGA:Safari Ramadan, Wabup OKU Timur Ajak Masyarakat Introspeksi dan Perbaiki Diri
BACA JUGA:Bupati OKU Timur Resmi Buka Safari Ramadan di Masjid Agung Martapura, Ini Harapannya
“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada bupati dan wakil bupati OKU Timur yang kembali menjabat dan mendapat amanah dari masyarakat untuk mewujudkan OKU Timur maju lebih mulia jilid ll. Amin ya robal alamin,” ucapnya.
Bulan Ramadhan jadikanlah sebagai bulan instrofeksi diri, agar kita semua digolongkan sebagai manusia yang selalu bertaqwa dan Istiqomah dalam kebaikan.