KORANPALPRES.COM - PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) terus berkomitmen dalam mempercepat pembangunan infrastruktur yang strategis di Indonesia, khususnya Jalan Tol Trans Sumatera.
Saat ini, fokus utama mereka adalah pengerjaan Ruas Rengat-Pekanbaru seksi Lingkar Pekanbaru, yang memiliki panjang 30,57 km.
Proyek Pembangunan Ruas Rengat-Pekanbaru dimulai pada bulan Juni 2023 dan ditargetkan untuk rampung pada tahun 2026.
Jalan Tol Trans Sumatera merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan konektivitas antarwilayah di Pulau Sumatera.
Dengan penyelesaian ruas ini, diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi regional, mengurangi kemacetan, dan meningkatkan mobilitas masyarakat.
Rengat dan Pekanbaru, sebagai dua daerah yang saling terhubung, diharapkan mendapatkan manfaat signifikan dari akses jalan tol ini.
Direktur Operasi III HKI, Aditya Novendra Jaya, mengungkapkan bahwa progres konstruksi hingga September 2024 telah mencapai sekitar 30%.
"Kami optimis proyek ini akan selesai tepat waktu, mengingat semua tahapan berjalan sesuai rencana," ujarnya yang dikutip dari laman resminya hutamakarya.com.
Jalan Tol Lingkar Pekanbaru dirancang dengan tiga Gerbang Tol (GT) dan Interchange (IC), yaitu GT dan IC Rimbo Panjang, Siak, serta Bypass Pekanbaru.
GT dan IC Rimbo Panjang akan menjadi akses utama bagi masyarakat Rimbo Panjang.
Sementara GT dan IC Siak akan melayani daerah Sri Meranti, dan GT serta IC Bypass Pekanbaru akan memberikan akses bagi masyarakat Muara Fajar.