Tiba-Tiba Pagi Ini Kanit Tipikor Polres Ogan Ilir Datangi Dinas PU PR, Ada Apa Ya?
Kanit Tipikor Polres Kabupaten Ogan Ilir bersama 2 anggotanya mendatangi kantor Dinas PU PR Kabupaten Ogan Ilir, sekitar pukul 09.45 WIB, Rabu 11 Desember 2024.--
OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM - Kanit Tipikor Polres Kabupaten Ogan Ilir bersama 2 anggotanya mendatangi kantor Dinas PU PR Kabupaten Ogan Ilir, sekitar pukul 09.45 WIB, Rabu 11 Desember 2024.
Sejatinya jika pihak APH atau Aparatur Penegak Hukum dalam penyelidikan sebuah kasus di instansi pemerintahan, maka pihak yang bersangkutanlah harus dipanggil.
Bukan justru sebaliknya, Aparat yang mendatangi kantor.
Apakah ini operasi penggerebekan atau pengembangan suatu kasus dugaan tindak pidana korupsi?
BACA JUGA:Soal Kenaikan UMK Ogan Ilir 2025, Distransnaker Tunggu Petunjuk Teknis
BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Gelar Rapat Lintas Sektor Untuk Pengamanan Nataru, Ini Poin Pentingnya
Pantauan Palembang Ekspres, Kanit Tipikor Polres Ogan Ilir ini masuk ke kantor Dinas PU PR tepatnya ruangan Kepala Dinas.
Saat keluar dari kantor Dinas PU PR Ogan Ilir sekitar pukul 11.00 WIB itu, Kanit didampingi 2 anggotanya, dan salah satu anggota membawa map.
Entah apa isi map tersebut, belum diketahui secara rinci.
Yang pasti, personel Unit Tipikor Polres Ogan Ilir ini setelah keluar dari Dinas PU PR sempat menyalami salah seorang pemborong yang sedang berurusan di kantor Dinas PU PR tersebut.
BACA JUGA:Dinilai Paling Siap! PWI Ogan Ilir Ditunjuk Tuan Rumah PORWADA V Tahun 2025
Baru selanjutnya mereka menuju ke kendaraannya untuk bertolak dari Dinas PU PR Kabupaten Ogan Ilir itu.
Kepala Dinas PU PR Kabupaten Ogan Ilir Ruslan saat dikonfirmasi terkait kedatangan Kanit Tipikor Polres Ogan Ilir mengaku hanya silaturahmi ke kantornya.