Kajati dan IAD Wilayah Sumsel Gelar Baksos Tahap II di Bulan Ramadan, Ini Lokasi dan Sasarannya

Kajati Sumsel Dr. Yulianto bersama dengan Ketua IAD Wilayah Sumatera Selatan Yessi Yulianto melaksanakan kegiatan Baksos tahap ke-II dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan, Jumat 14 Maret 2025.--Kurniawan/Koranpalpres.Com
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Selatan (Sumsel) Dr. Yulianto, S.H., M.H. bersama dengan Ketua IAD Wilayah Sumatera Selatan Yessi Yulianto melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) tahap ke-II dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 H, Jumat 14 Maret 2025.
Dalam kegiatan ini turut dihadiri Pejabat Utama Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan dan Pengurus IAD Wilayah Sumatera Selatan.
"Kegiatan ini sendiri diperuntukan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan dengan jumlah 80 paket yang disalurkan dan 7 Panti Asuhan," ujar Kajati Sumsel.
Kajati Sumsel mengatakan pelaksanaan kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Kejaksaan tinggi Sumatera Selatan untuk bisa bermanfaat untuk Provinsi Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Kajati Sumsel Pimpin Pelantikan Pejabat Baru Kejati, Siapa Dia?
BACA JUGA:Rugikan Negara, Ini Tuntutan PJU Kejati Sumsel Terhadap 6 Terdakwa Kasus Korupsi Pengelolaan Tambang
Khususnya masyarakat di sekitar kantor Kejati Sumatera Selatan. Selain itu Kajati Sumsel juga mengajak seluruh jajaran untuk senantiasa berbuat baik di bulan suci Ramadan ini.
Sehingga, katanya Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan dapat semakin dicintai oleh masyarakat.
"Selain melaksanakan kegiatan berbagi paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan, kejaksaan tinggi sumatera selatan dan IAD wilayah sumatera selatan melaksanakan bakti sosial," katanya.
Dengan mengunjungi serta memberikan bantuan kepada para korban banjir di daerah Lorong Roda 26 Ilir Palembang agar bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir.
BACA JUGA:Pejabat Kejati Sumsel Ini Ikuti Dampingi Sosialisasi Pelaporan MBG, Siapa?
Sebelumnya, Plt. Asisten Bidang Intelijen (Asintel) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Selatan (Sumsel) Aka Kurniawan, S.H., M.H.
Didampingi Para Kepala Seksi pada Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan mengikuti kegiatan Sosialisasi Sistem Pelaporan Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG), Kamis 6 Maret 2025.